KOMPAS.com - Leo/Daniel menjadi satu-satunya wakil Indonesia di final Thailand Masters 2023. Ayo dukung perjuangan The Babies meraih gelar kedua mereka tahun ini!
Final Thailand Masters 2023 akan digelar hari ini, Minggu (5/2/2023) di Nimibutr Arena, Bangkok, Thailand, mulai pukul 12.00 WIB.
Ada lima nomor yang dipertandingkan. Salah satunya menampilkan laga ganda putra Indonesia Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.
Leo/Daniel menjadi satu-satunya wakil Merah Putih yang tersisa di turnamen BWF World Tour Super 300 itu.
Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Thailand Masters 2023 Hari Ini, Mulai Pukul 12.00 WIB
Mereka melaju ke final setelah menang rubber game atas pasangan tuan rumah Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren 18-21, 21-17, 21-17.
Pada final Thailand Masters 2023 nanti, Leo/Daniel, yang berstatus unggulan keempat, akan menghadapi utusan Taiwan Su Ching Heng/Ye Hong Wei.
Ini bakal menjadi duel "buta" bagi Leo/Daniel karena mereka sama sekali belum pernah bertanding dengan Su/Ye.
Meski begitu, Leo/Daniel menyiratkan bahwa mereka sudah mempelajari kekuatan calon lawan.
Baca juga: Leo/Daniel ke Final Thailand Masters 2023: Yang Penting Nekat
"Untuk menghadapi pasangan Chinese Taipei di final besok, kami harus mengantisipasi permainan menyerangnya. Serangan lawan juga sangat bagus," kata Daniel dalam keterangan pers PBSI.
Leo/Daniel sebetulnya berpeluang menjalani all Indonesian final di Thailand Masters 2023.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.