Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024

Hasil Thailand Masters 2023: Lepas Keunggulan, Akbar/Marsheilla Tersingkir

Kompas.com - 03/02/2023, 13:53 WIB
|

KOMPAS.com - Ganda campuran Indonesia, Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami, tersingkir dari Thailand Masters 2023 usai kalah dua gim langsung dari wakil Jepang.

Dalam laga perempat final Thailand Masters 2023 yang digelar di Nimibutr Arena, Bangkok, Jumat (3/2/2023), Akbar/Marsheilla mesti mengakui keunggulan Hiroki Midorikawa/Natsu Saito. 

Akbar/Marsheilla kalah dalam dua gim langsung, masing-masing dengan skor 12-21 dan 23-25.

Kekalahan ini patut disesali Akbar/Marsheilla yang sempat mengantongi keunggulan pada masing-masing set.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Thailand Masters 2023

Kendati sempat memimpin 5-1 pada awal-awal permainan, Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami dibuat keteteran oleh sang lawan asal Jepang.

Perolehan Akbar/Marsheilla sempat lama mandek di angka 5. Sebaliknya, Hiroki Midorikawa/Natsu Saito mendulang 8 poin beruntun hingga berbalik unggul.

Akbar/Marsheilla pun mesti kehilangan set pertama yang berdurasi 13 menit. Mereka takluk 12-21 dari Hiroki Midorikawa/Natsu Saito.

pada gim kedua, Akbar/Marsheilla mencatat awalan apik dengan mengantongi keunggulan 7-4.

Baca juga: Jadwal Thailand Masters 2023 Hari Ini: Duel Merah Putih di Perempat Final

Namun, lagi-lagi pasangan ganda campuran asal Indonesia tersusul. Mirip seperti pada gim pertama, Hiroki Midorikawa/Natsu Saito bisa bangkit dan menutup interval kedua dengan keunggulan 11-8.

Partai sempat kembali hidup pada kedudukan 14-14. Namun, tiga poin beruntun yang diraih wakil asal Jepang membuat mereka kembali menjauh.

Akbar/Marsheilla tak menyerah. Pengembalian pasangan Jepang yang keluar membuat mereka menyamakan kedudukan menjadi 17-17. Bahkan mereka bisa unggul 19-17.

Pasangan Indonesia bisa mencapai game point terlebih dahulu pada kedudukan 20-19. Laga kemudian harus melalui deuce usai Hiroki Midorikawa/Natsu Saito melakukan sebuah pengamatan cermat.

Gim kedua akhirnya selesai dalam kedudukan 25-23 buat kemenangan wakil Jepang.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Hasil Elche Vs Barcelona 0-4: Dwigol Lewandowski Bawa Barca Pesta Gol

Hasil Elche Vs Barcelona 0-4: Dwigol Lewandowski Bawa Barca Pesta Gol

Liga Spanyol
Hasil Juventus Vs Verona: Menang 1-0, Si Nyonya Jaga Asa ke Eropa

Hasil Juventus Vs Verona: Menang 1-0, Si Nyonya Jaga Asa ke Eropa

Sports
Jurnalis Israel Sorot Kerugian Indonesia Usai Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2023

Jurnalis Israel Sorot Kerugian Indonesia Usai Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2023

Liga Indonesia
Timnas Kriket Indonesia Siap Sumbang Emas di SEA Games 2023

Timnas Kriket Indonesia Siap Sumbang Emas di SEA Games 2023

Sports
Hasil Lengkap Spain Masters 2023, Gregoria dan Praveen/Melati ke Final!

Hasil Lengkap Spain Masters 2023, Gregoria dan Praveen/Melati ke Final!

Badminton
Hasil Sprint Race MotoGP Argentina 2023, Brad Binder Menang, Bagnaia Ke-6

Hasil Sprint Race MotoGP Argentina 2023, Brad Binder Menang, Bagnaia Ke-6

Motogp
Hasil Chelsea Vs Aston Villa 0-2: Watkins Sejajar Kane-Mo Salah, The Blues Tumbang

Hasil Chelsea Vs Aston Villa 0-2: Watkins Sejajar Kane-Mo Salah, The Blues Tumbang

Liga Inggris
Hasil Bayern Vs Dortmund 4-2: Gol Komedi dan Perut Mueller Bawa Muenchen ke Puncak

Hasil Bayern Vs Dortmund 4-2: Gol Komedi dan Perut Mueller Bawa Muenchen ke Puncak

Bundesliga
Hasil Spain Masters 2023: Singkirkan Carolina Marin, Gregoria ke Final

Hasil Spain Masters 2023: Singkirkan Carolina Marin, Gregoria ke Final

Badminton
Link Live Streaming Elche Vs Barcelona, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Elche Vs Barcelona, Kickoff 02.00 WIB

Liga Spanyol
Hasil Inter Vs Fiorentina: Lukaku Buang Peluang, Nerazzurri Tumbang

Hasil Inter Vs Fiorentina: Lukaku Buang Peluang, Nerazzurri Tumbang

Liga Italia
Piala Dunia U20 Batal, STY Harap 3 Calon Pemain Naturalisasi Tetap Jadi WNI

Piala Dunia U20 Batal, STY Harap 3 Calon Pemain Naturalisasi Tetap Jadi WNI

Liga Indonesia
Hasil Arsenal Vs Leeds: Gabriel Jesus Cemerlang, Gunners Pesta 4 Gol

Hasil Arsenal Vs Leeds: Gabriel Jesus Cemerlang, Gunners Pesta 4 Gol

Liga Inggris
Hasil Persita Vs Arema FC 0-1, Singo Edan Terkam Pendekar Cisadane

Hasil Persita Vs Arema FC 0-1, Singo Edan Terkam Pendekar Cisadane

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Dortmund, Kickoff 23.30 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Dortmund, Kickoff 23.30 WIB

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+