KOMPAS.com - Tunggal putra Indonesia Chico Aura Dwi Wardoyo berhasil memenangi laga dramatis pada semifinal Indonesia Masters 2023 kontra wakil Hong Kong, Ng Ka Long Angus.
Laga Chico Aura Dwi Wardoyo vs Ng Ka Long Angus dalam rangkaian semifinal Indonesia Masters 2023 berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, pada Sabtu (28/1/2023) sore WIB.
Chico Aura Dwi Wardoyo yang mendapat dukungan penuh dari publik Istora Senayan mampu memberi perlawanan sengit dalam laga tersebut.
Tunggal putra peringkat ke-23 dunia itu tampak tak terpengaruh dengan keunggulan ranking Ng Ka Long Angus yang berada di urutan ke-18.
Baca juga: Doa Jonatan Terwujud, Chico Menang dan Ciptakan All Indonesian Final
Meski tertinggal secara peringkat, Chico Aura Dwi Wardoyo tidak terlihat inferior di hadapan Ng Ka Long Angus.
Dia kerap melancarkan serangan dan memenangi reli untuk mengajak Ng Ka Long Angus berduel hingga rubber game.
Pertandingan antara Chico Aura Dwi Wardoyo dan Ng Ka Long Angus baru berakhir setelah berlangsung selama 83 menit.
Selama 83 menit di lapangan, kedua pebulu tangkis merasakan kondisi naik turun, kadang unggul dan kadang tertinggal.
Baca juga: Rekor Chico Vs Ng Ka Long Angus Jelang Semifinal Indonesia Masters, Misi Pengejaran
Chico Aura Dwi Wardoyo harus jatuh bangun untuk bertahan dalam kondisi tersebut. Dia selalu berjuang keras ketika unggul maupun tertinggal.
Perjuangan Chico Aura Dwi Wardoyo terlihat jelas ketika dirinya sudah tertinggal 3-11 pada awal gim kedua.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.