Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Masters 2023, Comeback Sempurna Apriyani/Fadia di Istora Senayan

Kompas.com - 25/01/2023, 16:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber PBSI

JAKARTA, KOMPAS.com - Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti tampil sempurna pada 32 besar Indonesia Masters 2023, Rabu (25/1/2023) siang WIB.

Apriyani/Fadia lolos ke 16 besar Indonesia Masters setelah mengalahkan ganda putri Taiwan, Chang Ching Hui/Yang Ching Tun.

Bertanding di Istora Senayan, Jakarta, Apriyani/Fadia hanya membutuhkan waktu 34 menit untuk meraih kemenangan straight game.

Skor akhir pertandingan adalah 21-14 dan 21-9 untuk kemenangan Apriyani/Fadia sebagai ganda putri unggulan ketujuh.

Sepanjang laga, Apriyani/Fadia tampil sangat solid menyerang dan tercatat hanya pernah tertinggal dua kali.

Baca juga: Hasil Indonesia Masters 2023: Tampil Solid dan Bertenaga, Apriyani/Fadia ke 16 Besar

Duel melawan Chang/Yang menjadi penanda comeback Apriyani/Fadia.

Sebelumnya, peraih medali emas SEA Games 2021 itu sempat melewatkan India Open 2023 pekan lalu karena Fadia menderita cedera ankle.

Siti Fadia mendapatkan cedera ankle kaki kanan ketika tampil mendampingi Apriyani Rahayu pada semifinal Malaysia Open 2023.

Terkait kondisinya saat ini, Siti Fadia mengaku sangat bersyukur karena sudah tidak lagi merasakan sakit.

"Pemulihan cedera saya berlangsung dengan cepat. Tim medis di Malaysia sangat cepat dan peduli terhadap saya," kata Siti Fadia dikutip dari rilis PBSI.

"Setelah dari Malaysia, saya mendapat perawatan intensif dari Prof. Dr. dr. Nicolaas C. Budhiparama dan dr. Grace Joselini di sini," ungkap Fadia.

Baca juga: Hasil Indonesia Masters 2023: Tunduk di Depan Shi Yu Qi, Kento Momota Angkat Koper

Hal senada juga diungkapkan oleh Apriyani Rahayu.

Mantan pasangan bermain Greysia Polii itu sangat bersyukur karena mampu melewati 32 besar Indonesia Masters 2023 tanpa cedera.

"Saya melihat Fadia tidak memaksakan cederanya untuk bermain. Saya melihat recovery berjalan lancar karena Fadia tahu apa yang harus dilakukan untuk pemulihannya," kata Apriyani.

"Kami bersyukur bisa memenangi pertandingan tanpa cedera. Ini pertandingan pertama kami," ujar Apriyani.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Motogp
Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Liga Inggris
Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Liga Italia
Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Liga Indonesia
VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

Liga Indonesia
Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

Timnas Indonesia
Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Liga Italia
Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Liga Inggris
Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com