KOMPAS.com – Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, mengungkapkan kunci keberhasilannya dalam melakukan comeback saat bermain di 32 besar Indonesia Masters 2023.
Ahsan/Hendra sukses meraih kemenangan atas wakil Jepang, Akira Koga/Taichi Sato, dalam babak 32 besar Indonesia Masters 2023.
Laga Ahsan/Hendra vs Akira/Taichi dalam jadwal Indonesia Masters 2023 digelar di Istora Senayan, Jakarta, pada Selasa (24/1/2023) malam WIB.
Kemenangan yang didapat Ahsan/Hendra atas Akira/Taichi tak mudah. Ganda putra berjuluk The Daddies itu bahkan harus melewati drama tiga gim.
Baca juga: Jadwal Indonesia Masters 2023 Hari Ini: Menanti Aksi Jojo-Ginting
Ahsan/Hendra mesti berada di bawah tekanan lebih dulu seusai menelan kekalahan dari Akira/Taichi pada gim pertama dengan skor 17-21.
Namun, Ahsan/Hendra dapat tenang sehingga memenangi pertandingan pada gim kedua dan ketiga via skor 21-19 dan 21-10.
Selepas pertandingan, Mohammad Ahsan mengucapkan rasa syukur karena berhasil melewati laga sulit dengan kemenangan.
Terlebih lagi, Mohammad Ahsan mengakui bahwa dia dan Hendra Setiawan sempat tak bisa mengeluarkan kemampuan terbaik di gim pertama dan kedua.
Baca juga: Hasil Lengkap Indonesia Masters 2023: Start Apik Ganda Putra, Ana/Tiwi Antiklimaks
“Kami syukur alhamdulillah bisa memenangi pertandingan ini, partai tak mudah karena lawan bermain cukup bagus,” ucap Ahsan dalam sesi konferensi pers yang dihadiri Kompas.com di Istora pada Selasa (24/1/2023).
"Kami juga set pertama dan kedua belum bisa mengeluarkan kemampuan,” tambah Ahsan menjelaskan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.