Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Malaysia Open 2023, Fajar/Rian: Besok Kami Sudah Bukan Juara Lagi...

Kompas.com - 15/01/2023, 21:30 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, tidak ingin terlalu lama merayakan keberhasilan meraih gelar juara Malaysia Open 2023.

Fajar/Rian bertekad melanjutkan tren kemenangan dan langsung mengalihkan fokus ke India Open 2023 pekan depan.

Hal itu disampaikan Fajar/Rian seusai final Malaysia Open 2023, Minggu (15/1/2023) sore WIB.

Fajar/Rian berhak naik podium juara Malaysia Open 2023 setelah mengalahkan wakil China non-unggulan, Liang Wei Keng/Wang Chang.

Baca juga: Juara Malaysia Open 2023, Fajar/Rian Sabet Uang Hadiah Rp1,4 Miliar

Bertanding di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Fajar/Rian menang via rubber game dengan skor akhir 21-18, 18-21, dan 21-13.

Kemenangan itu sangat bersejarah bagi Fajar/Rian karena mengantar mereka meraih gelar Super 1000 untuk pertama kalinya.

Tidak hanya itu, Malaysia Open 2023 juga menjadi gelar pertama Fajar/Rian setelah menyandang status ganda putra nomor satu dunia.

Seusai mengalahkan Liang/Wang, Rian Ardianto mengaku sangat bahagia dan bangga dengan pencapaian bersama Fajar Alfian.

Namun, Rian Ardianto tidak mau berpuas diri. Pemain berusia 26 tahun itu berharap mampu menjaga konsistensi pada India Open 2023 pekan depan.

Baca juga: Termasuk Fajar/Rian, Seluruh Pemain Nomor 1 Dunia Juara Malaysia Open 2023

"Kami pasti sangat bangga dan senang. Saya tidak bisa berkata-kata. Namun, kami tidak boleh cepat puas," kata Rian Ardianto dikutip dari akun Twitter SPOTV Indonesia.

"Sebab, besok hari Rabu kami sudah harus bertanding lagi (India Open 2023). Kami harus fokus lagi," ucap Rian menambahkan.

"Hari ini kami boleh menang dan juara. Tapi, besok kami sudah bukan (seorang) juara lagi," ujar pemain kelahiran Yogyakarta itu.

Hal senada juga diungkapkan Fajar Alfian.

Baca juga: Fajar/Rian Juara Malaysia Open 2023: Nyaman di Negeri Jiran, Gelar untuk Indonesia

Menurut Fajar Alfian, masih ada banyak kekurangan dari permainannya dan Rian sepanjang Malaysia Open 2023.

"Yang pasti kami sangat senang dan bahagia karena berhasil meraih gelar juara pada turnamen pertama tahun ini," kata Fajar Alfian.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com