Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Termasuk Fajar/Rian, Seluruh Pemain Nomor 1 Dunia Juara Malaysia Open 2023

Kompas.com - 15/01/2023, 19:30 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber BWF

KOMPAS.com - Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, sukses meraih gelar juara Malaysia Open 2023.

Kesuksesan Fajar/Rian menyempurnakan podium juara Malaysia Open 2023.

Sebab, seluruh pemain tunggal dan ganda yang kini menyandang status nomor satu dunia sukses merebut gelar juara Malaysia Open 2023.

Fajar/Rian naik podium juara Malaysia Open 2023 setelah menumbankan wakil China, Liang Wei Keng/Wang Chang, Minggu (15/1/2023) sore WIB.

Bertanding di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Fajar/Rian harus berjuang selama 68 menit untuk meraih kemenangan rubber game.

Baca juga: Hasil Lengkap Final Malaysia Open 2023, Gelar Super 1000 Perdana Fajar/Rian

Skor akhir kemenangan Fajar/Rian selaku ganda putra unggulan ketiga adalah 21-18, 18-21, dan 21-13.

Kemenangan atas Liang/Wang sangat bersejarah bagi Fajar/Rian.

FajRi, sebutan untuk duo Fajar/Rian, akhirnya berhasil mengakhiri penantian panjang untuk meraih gelar juara turnamen BWF Super 1000.

Fajar/Rian tentu sangat bangga karena berhasil langsung meraih gelar juara pada turnamen pertama mereka setelah menyadang status ganda putra nomor satu dunia.

Dikutip dari BWF, Fajar/Rian mulai menempati rangking satu ganda putra dunia sejak 27 Desember 2022.

Sama seperti Fajar/Rian, pemain tunggal dan ganda nomor satu dunia lainnya juga sukses meraih gelar juara Malaysia Open 2023.

Baca juga: Fajar/Rian Juara Malaysia Open 2023: Pembuktian Nomor 1 Dunia dalam Balutan Rekor

Bedanya, Fajar/Rian menjadi jawara Malaysia Open 2023 yang baru pertama kali merasakan singgasana nomor satu dunia.

Fajar/Rian juga satu-satunya kampiun Malaysia Open 2023 yang tidak menyandang status unggulan pertama turnamen.

Adapun Viktor Axelsen (Denmark) dan Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China) menjadi dua juara bertahan Malaysia Open 2022 yang berhasil kembali naik podium juara tahun ini.

Axelsen menjadi juara Malaysia Open 2023 setelah menumbangkan tunggal putra non-unggulan asal Jepang, Kodai Naraoka.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Badminton
Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Timnas Indonesia
Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com