Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Malaysia Open 2023, Dejan/Gloria Kandas di Tangan Pasangan No 1 Dunia

Kompas.com - 14/01/2023, 13:32 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, harus tersingkir dari Malaysia Open 2023.

Kondisi itu terjadi setelah Dejan/Gloria dibekuk ganda campuran nomor satu dunia asal China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong, di semifinal Malaysia Open 2023.

Bertanding di Lapangan 1 Axiata Arena, Kuala Lumpur, pada Sabtu (14/1/2023) siang WIB, Dejan/Gloria dibekuk Zheng/Huang melalui dua gim via skor 16-21 dan 18-21.

Dengan demikian, Zheng/Huang berhasil melangkah ke final Malaysia Open 2023. Mereka akan melawan wakil Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino.

Baca juga: Hasil Malaysia Open 2023: Cedera dan Air Mata Hentikan Perjuangan Apriyani/Fadia

Ulasan pertandingan

Dejan/Gloria bermain apik. Ganda campuran Indonesia itu membuat Zheng/Huang tertinggal dua poin dalam skor 6-4.

Namun, Zheng/Huang bisa keluar dari tekanan seusai berhasil mengantisipasi bola kiriman Dejan/Gloria. Mereka pun dapat unggul 11-8 saat interval.

Seusai turun minum, Zheng/Huang mencoba untuk memainkan bola-bola drive. Strategi itu membuat mereka memimpin 15-8.

Zheng/Huang lalu memperlihatkan permainan solid. Alhasil, mereka berhasil meraih kemenangan pada gim pertama dengan skor 21-16.

Baca juga: Malaysia Open 2023, Curahan Hati Wakil Tuan Rumah Usai Disingkirkan Fajar/Rian

Berlanjut ke gim kedua, Dejan/Gloria memulai laga dengan baik. Pasangan non unggulan itu dapat memberikan jarak keunggulan dua poin 6-4 atas Zheng/Huang.

Akan tetapi, Dejan/Gloria kesulitan untuk menangkal bola hasil pukulan Zheng/Huang. Oleh karena itu, Dejan/Gloria tertinggal 9-11.

Selepas jeda, Zheng/Huang melepaskan pukulan ke sudut sulit bidang permainan Dejan/Gloria.

Pukulan yang dilancarkan Zheng/Huang membuat Dejan/Gloria tak bisa mengembalikan bola dengan sempurna.

Baca juga: Jumlah Hadiah Malaysia Open 2023: Wakil Indonesia Berpeluang Raih Rp 1,4 Miliar

Berkat permainan apik itu, Zheng/Huang mampu unggul 17-13 atas Dejan/Gloria.

Meski begitu, Dejan/Gloria mendapatkan momentum seusai mampu mengikis jarak dari Zheng/Huang menjadi 16-18.

Sayang bagi Dejan/Gloria, momentum itu tak berlanjut setelah Zheng/Huang memastikan kemenangan dengan skor 21-18.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com