Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal French Open 2022: Termasuk Jojo, 8 Wakil Indonesia Main Hari Ini

Kompas.com - 25/10/2022, 06:20 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Jadwal French Open 2022 bakal digulirkan mulai hari ini, Selasa (25/10/2022), di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Perancis.

Ada 15 wakil Indonesia yang akan ikut berkompetisi di turnamen BWF World Tour Super 750 itu. Delapan di antaranya siap tampil hari ini.

Jonatan Christie adalah salah satu wakil Indonesia yang akan main pada hari pertama penyelenggaraan French Open 2022.

Tunggal putra ranking tujuh dunia itu sudah ditunggu pemain senior Hans-Kristian Vittinghus (Denmark) pada babak 32 besar.

Baca juga: Hasil Drawing French Open 2022: Jonatan Vs Vittinghus Lagi, Ginting Jumpa Wakil India

Ini akan menjadi pertemuan keempat bagi Jonatan dan Vittinghus. Pada tiga laga sebelumnya, Jojo - sapaan akrab Jonatan Christie - selalu menang.

Kali terakhir kedua pemain bertarung adalah pada babak pertama Denmark Open 2022, yang baru selesai akhir pekan lalu.

Selain Jonatan Christie, Chico Aura Dwi Wardoyo juga akan beraksi hari ini. Chico ditantang tunggal putra Jepang Kanta Tsuneyama.

Beralih ke tungga putri. Gregoria Mariska Tunjung dihadapkan dengan wakil Amerika Serikat Zhang Beiwen.

Baca juga: Jadwal French Open 2022: Dimulai Besok, Perjuangan Fajar/Rian dkk Berlanjut ke Paris

Gregoria Mariska Tunjung adalah satu-satunya wakil Indonesia di sektor tunggal putri French Open 2022.

Hal itu berbeda 180 derajat dengan sektor ganda putra yang mengirimkan wakil terbanyak di French Open tahun ini, yakni lima.

Namun, pada hari ini, hanya ada dua yang bakal brtanding di babak 32 besar, yakni Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

Ahsan/Hendra yang menjadi unggulan ketiga, dipertemukan dengan Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan (Taiwan), sedangkan Leo/Daniel akan melawan Ruben Jille/Ties van der Lecq (Belanda).

Baca juga: Fajar/Rian Juara Denmark Open 2022: Gelar Ke-4 Tahun Ini, Jalani Musim Tersukses

Bergeser ke ganda putri. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dihadapkan dengan utusan Malaysia Pearly Tan/Thinaah Muralitharan.

Sementara itu, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi akan menghadapi Stine Kuespert/Emma Moszczynski (Jerman).

Adapun pada nomor ganda campuran, Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela dipertemukan dengan Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran (Thailand).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com