Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Denmark Open 2022, Menanti Aksi Marcus/Kevin

Kompas.com - 19/10/2022, 13:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber BWF

KOMPAS.com - Ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, dijadwalkan melakoni laga 32 besar Denmark Open 2022 hari ini, Rabu (19/10/2022).

Link live streaming Denmark Open 2022 dan perkiraan waktu bermain wakil Indonesia hari ini tersedia di akhir artikel.

Marcus/Kevin akan menghadapi wakil Jepang non-unggulan, Akira Koga/Taichi Sato.

Sebelumnya, Marcus/Kevin sudah pernah satu kali menghadapi Koga/Sato pada 16 besar All England Open 2022.

Marcus/Kevin kala itu sukses membungkam Koga/Sato setelah berjuang tiga gim selama lebih dari satu jam tepatnya 68 menit.

Baca juga: Denmark Open 2022, Ahsan/Hendra Merasa Terlalu Lambat

Publik bulu tangkis Tanah Air tentu sangat menantikan penampilan Marcus/Kevin hari ini.

Sebab, Denmark Open 2022 adalah turnamen pertama Marcus/Kevin setelah kehilangan mahkota ganda putra nomor satu dunia.

The Minions, julukan Marcus/Kevin, lengser dari puncak ranking BWF pada 20 September 2022 setelah bertahan selama lima tahun.

Adapun Anthony Sinisuka Ginting juga akan tampil hari ini melawan tunggal putra non-unggulan India, Lakshya Sen.

Duel Anthony Ginting vs Lakshya Sen diprediksi berjalan sengit karena mempertemukan dua tunggal putra penghuni 10 besar dunia.

Anthony Ginting saat ini menempati peringkat keenam ranking BWF atau dua tingkat di atas Lakshya Sen.

Baca juga: Denmark Open 2022, Strategi Jonatan Christie Bungkam Wakil Tuan Rumah

Meski unggul dari segi ranking, Anthony Ginting patut waspada.

Sebab, Anthony Ginting tercatat selalu kalah dari Lakshya Sen pada dua pertemuan sebelumnya.

Pertemuan terakhir Anthony Ginting dan Lakshya Sen terjadi pada Piala Thomas 2022.

Anthony Ginting ketika itu takluk tiga gim dari Lakshya Sen setelah jatuh bangun selama 65 menit.

Halaman:
Sumber BWF
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com