Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Para Badminton Internasional 2022, Sejumlah Atlet Mulai Amankan Tiket Perempat Final

Kompas.com - 24/08/2022, 22:30 WIB
Ferril Dennys

Penulis

KOMPAS.com - Atlet para bulutangkis Indonesia berusaha keras demi merengkuh gelar juara di ajang FOX'S Indonesia Para Badminton International 2022.

Skuad merah putih beranggotakan 25 atlet dan tersebar di berbagai nomor pertandingan dalam ajang ini yang digelar di GOR Amongrogo, Yogyakarta.

Mereka pun mulai mengamankan tiket perempat final.

Baca juga: Indonesia Para Badminton International 2022, Perburuan Gelar Juara Dimulai

Di sektor ganda campuran SL 3 – SU 5, Fredy Setiawan/Khalimatus Sadiyah yang menjadi unggulan pertama sukses melaju ke babak selanjutnya setelah dipastikan keluar sebagai juara grup.

Keduanya tampil perkasa memenangi dua pertandingan atas pasangan Azerbaijan/Australia Ibrahim Aliyev/Celine Aurelie Vinot 21-9, 21-11 dan ganda Australia/India Wojtek Czyz/Koshika Devda 21-4, 21-8. 

“Meski menang di fase grup, bukan berarti lawannya mudah. Justru saya melihat di ganda campuran ini agak berat mengingat kemampuan lawan yang variatif. Sehingga kami harus pintar mengatur bola dan tidak melakukan kesalahan di atas lapangan,” ujar Fredy yang bersama Khalimatus sukses mempersembahkan medali emas ASEAN Para Games 2022 beberapa waktu lalu.

Tak hanya di sektor ganda campuran, pria yang mengkoleksi medali perunggu pada Paralimpiade Tokyo 2022 ini juga membela Indonesia di dua nomor lainnya yakni tunggal putra SL 4 dan ganda putra SL 3 – SL 4 berpasangan dengan Dwiyoko.

Di dua sektor tersebut, tim Merah Putih ini juga menempati posisi teratas dan berpeluang besar menjejakkan kaki di babak perempat final.

Meski begitu, ia tak ingin jumawa dan tetap mewaspadai lawan yang memiliki karakter permainan yang beragam.

“Lawan-lawan dari luar negeri tipenya memang beragam. Jadi, kembali, bila ingin memenangkan kejuaraan ini saya harus fokus pada satu pertandingan ke pertandingan berikutnya dan jangan lengah sehingga hilang konsentrasi," Fredy, menambahkan.

Perjuangan demi membawa kejayaan Indonesia di tengah arena olahraga juga ditampilkan oleh pasangan ganda campuran SH 6, Subhan/Rina Marlina. Duet yang sukses mendulang medali emas pada APG 2022 ini memimpin klasemen sementara sehingga asa untuk merengkuh gelar juara terbuka lebar.

“Kami berusaha bermain lepas sehingga bisa mengendalikan permainan. Kami berharap kemenangan hari ini bisa terus berlanjut sehingga bisa melanjutkan kemenangan di APG kemarin dan juga memberikan hasil terbaik di Yogyakarta ini,” ujar Subhan yang diamini oleh Rina. Baik Subhan dan Rina bermain di tiga nomor yakni di sektor tunggal, ganda dan ganda campuran. 

Tak mau kalah dengan para atlet tuan rumah, Wojtek Czyz, datang ke Yogyakarta dari Wellington, Selandia Baru, untuk mengasah kemampuan sekaligus mencari pengalaman di negeri yang ia sebut sebagai "pabrik" penghasil pebulu tangkis kenamaan.

Salah satu laga yang dilaluinya pada hari kedua Para Badminton International 2022 adalah melawan Dwiyoko di nomor tunggal putra SL 3.

Czyz harus mengakui kehebatan pebulutangkis Indonesia tersebut dan mendapat pelajaran penting dari pertandingan rubber game berdurasi 70 menit, yang berakhir kemenangan bagi Dwiyoko 21-17, 15-21, 22-20.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com