Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Kejuaraan Dunia 2022, Anthony Ginting Bangkit dan Menang

Kompas.com - 22/08/2022, 08:38 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Anthony Sinisuka Ginting melaju ke babak kedua (32 besar) BWF World Championship 2022 alias Kejuaraan Dunia BWF 2022.

Ginting memastikan langkahnya setelah menang atas tunggal putra Brasil Ygor Coelho pada babak pertama (64 besar) Kejuaraan Dunia 2022 di Lapangan 1 Tokyo Metropolitan Gymnasium, Senin (22/8/2022) pagi WIB

Namun, hasil tersebut diraih Ginting dengan perjuangan karena dia dipaksa bermain tiga gim oleh Coelho sebelum mengunci kemenangan.

Anthony Ginting sempat kehilangan gim pertama. Unggulan keenam Kejuaraan Dunia 2022 itu kalah 13-21 dari Coelho.

Pada dua gim berikutnya, Ginting bangkit. Dia menumbangkan tunggal putra ranking 51 dunia itu dengan skor 21-15 dan 21-12. 

Baca juga: Hasil Kejuaraan Dunia 2022: Chico Gugur, Tak Pernah Unggul atas Wakil Malaysia

Total waktu yang dihabiskan Anthony Ginting untuk menghentikan perlawanan Ygor Coelho adalah 52 menit.

Anthony Ginting tinggal menunggu pemenang laga Georges Julien Paul (Mauritius) vs Luis Armando Montoya Navarro (Meksiko) untuk dia hadapi di babak 32 besar Kejuaraan Dunia 2022.

Ulasan pertandingan

Anthony Ginting coba menekan sejak awal. Namun, smes pertamanya justru menyangkut di net sehingga berbuah poin perdana untuk lawan.

Sempat menyamakan keduukan 1-1, Ginting kembali tertinggal dari lawan 1-4 karena kerap melakukan kesalahan sendiri.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Kejuaraan Dunia BWF 2022 Hari Ini

Setelah itu, Anthony Ginting sanggup meraih dua poin beruntun. Salah satunya berkat pukulan drop shot menyilang. Skor berubah menjadi 3-4.

Sayangnya, Ginting belum bisa konsisten. Unggulan keenam BWF World Championship 2022 itu masih sering melakukan kesalahan sendiri.

Seperti yang dia tunjukkan menjelang interval. Ginting melepas pukulan lob yang terlalu jauh ke belakang, mengakibatkan dia tertinggal 7-11 dari Ygor Coelho saat jeda.

Selepas rehat, Anthony Ginting belum coba memperbaiki permainannya. Beberapa smes tajamnya mampu membuat Coelho tak berkutik.

Akan tetapi, Ginting belum benar-benar menamukan sentuhan terbaiknya. Banyak pukulan yang keluar dari garis permainan.

Baca juga: Jadwal Kejuaraan Dunia 2022 Hari Ini: 7 Wakil Indonesia Mulai Perjuangan

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Daftar 33 Pemain TC Timnas U19 Indonesia untuk Piala AFF U19 2024

Daftar 33 Pemain TC Timnas U19 Indonesia untuk Piala AFF U19 2024

Timnas Indonesia
Daftar Juara MilkLife Soccer Challenge - Bandung Series 1 2024

Daftar Juara MilkLife Soccer Challenge - Bandung Series 1 2024

Sports
Hasil Brasil Vs Kosta Rika: Gol Marquinhos Dianulir, Tim Samba Buntu Tertahan

Hasil Brasil Vs Kosta Rika: Gol Marquinhos Dianulir, Tim Samba Buntu Tertahan

Internasional
Lionel Messi: Tuhan Telah Memilih Saya Lahir seperti Ini...

Lionel Messi: Tuhan Telah Memilih Saya Lahir seperti Ini...

Internasional
Gagal Menang Vs Italia, Dalic Tetap Puji Modric dkk dan Minta Maaf

Gagal Menang Vs Italia, Dalic Tetap Puji Modric dkk dan Minta Maaf

Internasional
Barito Putera Resmi Rekrut Satria Tama dan Novan Sasongko

Barito Putera Resmi Rekrut Satria Tama dan Novan Sasongko

Liga Indonesia
Liburan Marc Klok, ke Jepang hingga Belanda Tak Pikirkan Sepak Bola

Liburan Marc Klok, ke Jepang hingga Belanda Tak Pikirkan Sepak Bola

Liga Indonesia
Hasil Kolombia Vs Paraguay 2-1: James Rodriguez Bersinar, Cafeteros Berjaya

Hasil Kolombia Vs Paraguay 2-1: James Rodriguez Bersinar, Cafeteros Berjaya

Internasional
Italia ke 16 Besar Euro 2024, Zaccagni Kehabisan Kata-kata, Mantra Gol Del Piero

Italia ke 16 Besar Euro 2024, Zaccagni Kehabisan Kata-kata, Mantra Gol Del Piero

Internasional
Perancis Vs Polandia, Beban Lewandowski Tatap Penampilan Ke-200

Perancis Vs Polandia, Beban Lewandowski Tatap Penampilan Ke-200

Internasional
Modric Gagal Bawa Kroasia Menang Vs Italia: Sepak Bola Terkadang Kejam...

Modric Gagal Bawa Kroasia Menang Vs Italia: Sepak Bola Terkadang Kejam...

Internasional
Sorotan Spalletti Usai Italia Lolos Dramatis ke 16 Besar Euro 2024

Sorotan Spalletti Usai Italia Lolos Dramatis ke 16 Besar Euro 2024

Internasional
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Euro 2024 Perancis Vs Polandia

Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Euro 2024 Perancis Vs Polandia

Internasional
Momen Manis-Pahit Modric, Gagal Penalti, Pencetak Gol Tertua, Batal Menang...

Momen Manis-Pahit Modric, Gagal Penalti, Pencetak Gol Tertua, Batal Menang...

Internasional
Bertemu dengan Fans Timnas Jerman yang Viral dengan Saksofon

Bertemu dengan Fans Timnas Jerman yang Viral dengan Saksofon

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com