Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 04/07/2022, 07:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber BWF,PBSI

KOMPAS.com - Pasangan ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, bertekad meraih gelar juara Malaysia Masters 2022 pekan ini.

Hal itu disampaikan Apriyani/Fadia setelah menjadi juara Malaysia Open 2022, Minggu (3/7/2022) sore WIB.

Apriyani/Fadia naik podium juara Malaysia Open 2022 seusai mengalahkan ganda putri China, Zhang Shu Xian/Zheng Yu.

Pertandingan di Axiata Arena, Kuala Lumpur, itu berlangsung sangat sengit selama 71 menit.

Skor akhir kemnangan Apriyani/Fadia atas Zhang/Zheng adalah 21-18, 12-21, dan 21-19.

Baca juga: Rekap Malaysia Open 2022: Banjir Sejarah, Dominasi Axelsen, hingga Apriyani/Fadia Juara

Kemenangan itu membuat Apriyani/Fadia sukses meraih gelar turnamen BWF World Tour pertama mereka sebagai pasangan.

Hebatnya, Apriyani/Fadia hanya membutuhkan tiga turnamen dalam kurun waktu kurang dari dua bulan untuk mengukir pencapaian tersebut.

Secara keseluruhan, Apriyani/Fadia yang baru dipasangkan sejak awal tahun ini sudah meraih dua gelar juara.

Gelar pertama Apriyani/Fadia sangat spesial, yakni medali emas SEA Games 2021 yang mereka raih pada debut sebagai pasangan.

Tak puas dengan gelar Malaysia Open 2022, Apriyani/Fadia bertekad menjadi juara lagi di Kuala Lumpur.

Target Apriyani/Fadia selanjutnya adalah naik podium pemenang Malaysia Masters 2022.

Baca juga: Apriyani/Fadia Persembahkan Gelar Malaysia Open 2022 unuk Greysia Polii

"Alhamdulillah, kami memang ingin juara. Setiap pertandingan pasti ada target dan hari ini tercapai menjuarai Malaysia Open," kata Apriyani dikutip dari rilis resmi PBSI.

"Kami belum mau berpuas diri. Masih ada Malaysia Masters di depan. Kami harus mempersiapkan diri lagi," tutur Apriyani.

"Perjalanan kami baru dimulai. Setelah turun dari podium, kami kembali dari nol lagi," ujar mantan rekan bermain Greysia Polii itu menambahkan.

Apriyani/Fadia nantinya akan kembali bersaing dengan banyak ganda putri top dunia di Malaysia Masters 2022.

Halaman:
Baca tentang
Sumber BWF,PBSI
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Rahasia Simic Kembali Buas

Rahasia Simic Kembali Buas

Liga Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Liga Indonesia
Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Liga Indonesia
Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com