Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rekap Hasil Malaysia Open 2022: Ahsan/Hendra Emosi, Indonesia Tambah 4 Wakil di 16 Besar

Kompas.com - 29/06/2022, 18:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber PBSI

KUALA LUMPUR, KOMPAS.com - Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, sempat emosi ketika berjuang pada babak pertama Malaysia Open 2022.

Termasuk Ahsan/Hendra, total ada empat wakil Indonesia yang sukses meraih tiket 16 besar Malaysia Open 2022 pada hari kedua turnamen, Rabu (29/6/2022).

Ahsan/Hendra melangkah ke 16 besar Malaysia Open 2022 setelah menumbangkan wakil China non-unggulan, Ren Xiang Yu/Tan Qiang.

The Daddies, julukan Ahsan/Hendra, kali ini harus berjuang selama 50 menit untuk mengalahkan Ren/Tan.

Ahsan/Hendra selaku unggulan ketiga terpaksa bermain rubber game setelah takluk pada gim pertama dengan skor akhir 17-12.

Baca juga: Hasil Malaysia Open 2022: Vito ke 16 Besar Usai Buat Sepatu Lawan Jebol hingga Cedera

Berlanjut ke gim kedua, Ahsan/Hendra yang berada di bawah tekanan sempat emosi sampai melempar protes ke umpire atau wasit.

Setidaknya terdapa dua hal yang membuat emosi Ahsan/Hendra naik pada gim kedua.

Pertama, The Daddies emosi karena ada servis Ahsan yang sebenarnya masuk dinyatakan keluar.

Kedua, emosi Ahsan/Hendra naik karena salah satu pukulan pasangan China yang sebenarnya keluar dan tidak menyentuh The Daddies diangap masuk.

Emosi Ahsan/Hendra secara perlahan kemudian mereda setelah ditenangkan oleh pelatih yang mendampingi mereka, Aryono Miranat.

Meski sempat emosi dan tertinggal 9-11 ketika interval, Ahsan/Hendra berhasil bangkit dan mengunci gim kedua dengan kemenangan 21-14.

Baca juga: Hasil Malaysia Open 2022: 9 Poin Beruntun, 28 Menit, Fikri/Bagas Melaju ke 16 Besar

Ahsan/Hendra kemudian menunjukkan ketenangan dan pengalaman mereka untuk comeback menumbangkan pasangan China 21-14 pada gim ketiga.

Seusai laga, Mohammad Ahsan mengaku bersyukur karena dirinya dan Hendra Setiawan bisa menjaga konsistensi meski sempat dirugikan.

"Kejadian di gim kedua itu sebenarnya sudah biasa dalam pertandingan. Namun, kami tadi lumayan masih dalam tekanan dan poinnya tertinggal terus," kata Ahsan dikutip dari rilis resmi PBSI.

"Menurut kami, itu poin-poin krusial tapi malah jadi buat lawan. Beruntungnya setelah keadaan itu kita bisa sedikit delay, menurunkan tempo dan keluar dari tekanan," ujar Ahsan menambahkan.

Baca juga: Hasil Malaysia Open 2022: Febby/Ribka Susul Apriyani/Fadia ke 16 Besar

Halaman:
Baca tentang
Sumber PBSI
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Liga Indonesia
Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Liga Indonesia
Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com