Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Laga Ekshibisi Greysia Polii Testimonial Day: Penuh Tawa dan Hasilkan Rp 156 juta

Kompas.com - 12/06/2022, 10:43 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pertandingan ekshibisi yang menjadi penutup acara Greysia Polii Testimonial Day berlangsung menghibur dan dipenuhi gelak tawa.

Greysia Polii Testimonial Day berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, menjelang final Indonesia Masters 2022, Minggu (12/6/2022) pagi WIB.

Acara tersebut ditujukan untuk memberi penghormatan kepada Greysia Polii yang baru saja gantung raket.

Greysia Polii Testimonial Day ditujukan untuk memberi penghormatan kepada Greysia Polii yang baru saja memutuskan pensiun.

Seusai menyampaikan kalimat perpisahan kepada pecinta bulu tangkis Indonesia dan publik Istora Senayan, Greysia Polii langsung bermain di laga ekshibisi.

Baca juga: Tangis Greysia Polii Pecah Usai Umumkan Pensiun: Darah Saya Bulu Tangkis, Terima Kasih Semua...

Sistem pertandingan eksibisi Greysia Polii Testimonial Day sama seperti laga bulu tangkis pada umumnya, yakni menggunakan format rally point.

Namun, setiap gim akan berakhir ketika salah satu peserta sudah meraih 11 poin.

Setiap poin dalam pertandingan ekshibisi Greysia Polii Testimonial Day akan dikalikan Rp 3 juta.

Total uang yang terkumpul dalam laga ekshibisi Greysia Polii Testimonial Day nantinya akan disumbangkan ke dua yayasan.

Gim pertama laga ekshibisi Greysia Polii Testimonial Day mempertemukan dua tim yang diperkuat oleh tiga pemain.

Suasana laga amal di acara perpisahan Greysia Polii bertajuk Greysia Polii: Testimonial Day di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (12/6/2022) pagi WIB. TANGKAPAN LAYAR YOUTUBE PBSI Suasana laga amal di acara perpisahan Greysia Polii bertajuk Greysia Polii: Testimonial Day di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (12/6/2022) pagi WIB.

Greysia Polii tergabung dalam tim B bersama Anthony Sinisuka Ginting dan pemain ganda putra Taiwan, Wang Chi Lin.

Lawan tim Greysia Polli pada gim pertama adalah trio Hendra Setiawan, Jonatan Christie, dan Tai Tzu Ying (Taiwan).

Baca juga: Hadir di Greysia Polii Testimonial Day, Apriyani Rahayu Tak Kuasa Menahan Tangis

Pertandingan tim Greysia Polii vs tim Hendra Setiawan berlangsung sangat sengit. Tidak jarang terjadi reli panjang dalam pertandingan.

Tim Greysia Polii kali ini sukses mengalahkan tim Hendra Setiawan dengan skor akhir 11-8.

Berlanjut ke gim kedua, Greysia Polii tetap bermain. Pasangan Greysia Polii pada gim kedua adalah pemain ganda campuran Jepang, Yuta Watanabe.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com