Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Masters 2022: Saat Praveen/Melati Masih Meraba Kondisi Istora…

Kompas.com - 08/06/2022, 17:58 WIB
Ahmad Zilky,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Laporan langsung jurnalis Kompas.com, Ahmad Zilky, di Istora Senayan.

KOMPAS.com - Ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, mengaku masih beradaptasi saat bertanding di 32 besar Indonesia Masters 2022.

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti berhasil melewati rintangan pertama Indonesia Masters 2022. Mereka menang atas wakil India, Ishaan Bhatnagar/Tanisha Crasto.

Adapun duel Praven/Melati vs Ishaan/Tanisha dalam jadwal Indonesia Masters 2022 digelar di Istora Senayan, Rabu (8/6/2022).

Perjalanan Praveen/Melati guna menyegel satu tiket ke 16 besar Indonesia Masters berjalan tidak mudah.

Betapa tidak, Praveen/Melati harus melewati drama rubber game atau tiga gim dalam tempo waktu 57 menit.

Meskipun demikian, Praveen/Melati sukses meraih kemenangan atas Ishaan/Tanisha dengan skor 21-14, 16-21, dan 21-12.

Baca juga: BERITA FOTO: Langkah Putri KW Terhenti di Indonesia Masters 2022

Praveen Jordan mengatakan bahwa sulitnya dia dan Melati menaklukan Ishaan/Tanisha lantaran masih berusaha untuk beradaptasi dengan lapangan di Istora Senayan.

“Ya, tadi memang agak rame ya di set ketiga itu sempat ketinggalan,” ucap Praveen Jordan dalam jumpa pers yang dihadiri Kompas.com.

“Kami masih meraba-raba karena kondisi angin, lampu, dan hal-hal lain,” tambah dia menjelaskan.

Saat bermain di gim ketiga, Praveen/Melati sempat tertinggal dari Ishaan/Tanisha. Wakil India itu bahkan sempat unggul 5 angka dalam kedudukan 10-5.

Menurut Melati, Ishaan/Tanisha bisa memimpin lantaran mereka melakukan perubahan strategi. Itu membuat dirinya  dan Praveen kesulitan.

Meski begitu, kata Melati, dia mampu untuk mengantisipasinya sehingga dapat memetik kemenangan.

“Ketika kami ketinggalan lawan mengubah permainan. Jadi kita cepat mengantisipasinya,” ungkap dia.

“Untuk permainan saya tadi memang defensenya masih mencari-cari,” katanya menjelaskan.

“Namun ketika set ketiga sudah lebih membaik sih,” katanya mengakhiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Timnas Indonesia
Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Badminton
STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya 'Chemistry' Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya "Chemistry" Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Motogp
Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Badminton
Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Liga Lain
Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Liga Indonesia
Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Liga Spanyol
Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Tanzania: Kiper Lawan Terkapar, Respek dari Fan Garuda

Indonesia Vs Tanzania: Kiper Lawan Terkapar, Respek dari Fan Garuda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com