Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rekap Hasil Piala Uber 2022: Indonesia Terhenti, Thailand Tantang China di Semifinal

Kompas.com - 12/05/2022, 19:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Perjuangan tim putri Indonesia pada ajang Piala Uber atau Uber Cup 2022 telah terhenti di babak perempat final. Srikandi Merah Putih gugur seusai takluk dari juara bertahan, China.

Pertandingan antara tim Uber Indonesia dan China berlangsung di Impact Arena, Bangkok, Thailand, pada Kamis (12/5/2022) pagi WIB.

Dalam laga tersebut, tim Uber Indonesia yang diperkuat para pemain muda menurunkan Komang Ayu Cahya Dewi sebagai tunggal putri pertama.

Komang Ayu Cahya Dewi memulai perjuangan tim putri Indonesia pada perempat final Piala Uber 2022 dengan menghadapi  peraih medali emas Olimpiade 2020, Chen Yu Fei.

Baca juga: Piala Uber 2022: Line Up Indonesia Vs China di Perempat Final, Bilqis-Komang Ayu Main

Setelah berjuang selama 42 menit, Komang Ayu Cahya Dewi harus mengakui keunggulan Chen Yu Fei. Dia takluk dua gim langsung dengan skor 12-21 dan 11-21.

Perjuangan tim Uber Indonesia kemudian dilanjutkan oleh pasangan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi.

Mereka harus melawan ganda putri andalan China yang kini berada di rangking pertama dunia, yakni Chen Qing Chen/Jia Yi Fan.

Febriana/Amalia sejatinya mampu menyulitkan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan yang beberapa kali terlihat jatuh bangun untuk mengembalikan shuttlecock.

Baca juga: Piala Uber 2022: Kata Febriana/Amalia Usai Dikalahkan Pasangan Nomor 1 Dunia

Namun, secara keseluruhan, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan bermain lebih konsisten. Febriana/Amalia takluk dua gim langsung dengan skor 19-21 dan 16-21.

Setelah Komang Ayu dan pasangan Febriana/Amalia menelan kekalahan, harapan Indonesia ada di tangan Bilqis Prasista.

Bilqis Prasista merupakan tunggal putri berusia 18 tahun yang sempat membuat kejutan besar saat Indonesia bersua Jepang di fase grup Piala Uber 2022.

Kala itu, Bilqis Prasista mampu mengalahkan tunggal putri nomor satu dunia, Akane Yamaguchi, dengan skor 21-19 dan 21-19.

Baca juga: Kata Bilqis Prasista Usai Perjuangan Tim Indonesia Terhenti di Perempat Final Piala Uber 2022

Pebulutangkis tunggal putri Indonesia Bilqis Prasista gagal mengembalikan kok ke arah lawannya pebulu tangkis tunggal putri Cina He Bing Jiao dalam pertandingan babak perempat final Piala Uber 2022 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Kamis (12/5/2022). Tim Uber Indonesia kalah dengen skor 0-3 dari Cina dan tersingkir dari kompetisi setelah Bilqis Prasista kalah 21-19, 18-21 dan 7-21.ANTARA FOTO/M RISYAL HIDAYAT Pebulutangkis tunggal putri Indonesia Bilqis Prasista gagal mengembalikan kok ke arah lawannya pebulu tangkis tunggal putri Cina He Bing Jiao dalam pertandingan babak perempat final Piala Uber 2022 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Kamis (12/5/2022). Tim Uber Indonesia kalah dengen skor 0-3 dari Cina dan tersingkir dari kompetisi setelah Bilqis Prasista kalah 21-19, 18-21 dan 7-21.

Hasil tersebut menghadirkan harapan bagi tim Indonesia yang membutuhkan poin ketika melawan China di perempat final.

Bilqis Prasista menjaga harapan itu setelah berhasil memenangi gim pertama kontra tunggal putri kedua China, He Bing Jao.

Namun, Bilqis Prasista belum berhasil mengalahkan He Bing Jao ketika melakoni gim pertama dan ketiga.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com