Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada 3 Event Besar Termasuk Piala Thomas-Uber 2022,  Bagaimana Strategi PBSI? 

Kompas.com - 26/04/2022, 06:15 WIB
Farahdilla Puspa,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) disibukkan dengan tiga turnamen besar yang digelar secara beruntun, yakni Kejuaraan Asia, SEA Games, dan Piala Thomas-Uber

Terdekat, Anthony Sinisyka Ginting dkk akan bertanding di Kejuaraan Bulu Tangkis Asia di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina, mulai hari ini Selasa (26/4/2022) hingga Minggu (1/4/2022). 

Beberapa wakil Indonesia yang turun di Kejuaraan Bulu Tangkis Asia juga akan tampil di Piala Thomas dan Uber di Impact Arena, Bangkok, Thailand, 8-15 Mei 2022. 

Baca juga: Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2022, Ginting Usung Misi Kebangkitan

Sebagian pemain lain juga akan memperkuat Indonesia di SEA Games 2021 Vietnam pada 12-23 Mei 2022. 

Lantas, bagaimana strategi PBSI dalam menghadapi tiga event tersebut? 

Ketua Umum PBSI Agung Firman Sampurna mengungkapkan bahwa pihaknya memiliki target berbeda pada masing-masing turnamen. 

"Pertama, targetnya berbeda. Untuk Piala Thomas, kita posisinya bertahan," kata Agung Firman Sampurna saat ditemui media di Pelatnas PBSI Cipayung, Senin (25/4/2022). 

"Kemudian Piala Uber, ya masih kita uber (kejar). SEA Games paling penting karena ada target emas di dalamnya," kata Agung yang juga menjabat sebagai Ketua BPK ini. 

Untuk Piala Thomas, Agung memiliki harapan besar agar tim Indonesia bisa mempertahankan gelar. 

Bukan tanpa alasan Agung berharap demikian. Sebab, Indonesia datang dengan komposisi  yang tidak jauh berbeda dengan tim juara Piala Thomas tahun lalu. 

"Untuk Thomas komposisi personelnya yang diterjunkan sama dengan yang kemarin. Kita berharap, karena sudah sama, mereka punya persiapan yang matang, juga melalui pertandingan-pertandingan sehingga kita punya kesempatan untuk mempertahankan (gelar juara)," ujar dia. 

Sementara itu, untuk Piala Uber, Agung menganalogikan bahwa Indonesia masih berupaya mengejar gelar tersebut sehingga perlu memupuk bibit-bibit agar bisa tampil kompetitif dan membawa pulang Piala Uber pada masa mendatang. 

"Piala Uber, namanya juga "nguber". Oleh karena itu, kami terjunkan pemain-pemain junior, sehingga mereka tidak ada beban dan kami harap bisa bertanding maksimal," ucap Agung Firman Sampurna. 

Adapun untuk SEA Games, Agung mengatakan bahwa turnamen tersebut menjadi salah satu tolok ukur pengembangan olahraga nasional. 

Oleh karena itu, Agung mengatakan bahwa pihaknya juga menurunkan pemain-pemain terbaik di SEA Games dengan target medali emas. 

Baca juga: Penyebab Anthony Ginting Gugur di Babak Pertama Korea Open 2022 Versi Pelatih

"Untuk SEA Games, memang pertandingannya tingkat regional (Asia Tenggara). Namun, karena ini bagian penting dalam pengembangan olahraga nasional, maka kita akan terjunkan pemain-pemain terbaik dan berharap mendapatkan emas sebanyak-banyaknya dari cabang olahraga bulu tangkis," kata Agung Firman Sampurna. 

Agung pun mengungkapkan target tim bulu tangkis Indonesia di SEA Games adalah membawa pulang tiga medali emas. 

"Saya tidak sebut target minimal, tetapi target itu tiga emas. Mudah-mudahan ya," ucap Agung Firman Sampurna.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Penjelasan Pengamat soal Keputusan Wasit pada Indonesia Vs Uzbekistan

Penjelasan Pengamat soal Keputusan Wasit pada Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib: Hidup Mati Elang Jawa, Maung Tanpa Tekanan

PSS Vs Persib: Hidup Mati Elang Jawa, Maung Tanpa Tekanan

Liga Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade 2024, Dua Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade 2024, Dua Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Putaran Nasional Liga 3: ASIOP FC Petik Pelajaran Berharga

Putaran Nasional Liga 3: ASIOP FC Petik Pelajaran Berharga

Liga Indonesia
Shin Tae-yong Percaya Diri, Yakin Timnas Indonesia Lolos ke Olimpiade

Shin Tae-yong Percaya Diri, Yakin Timnas Indonesia Lolos ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Kalah dari Uzbekistan, Ada Sesuatu yang Bikin STY Gusar...

Timnas Indonesia Kalah dari Uzbekistan, Ada Sesuatu yang Bikin STY Gusar...

Timnas Indonesia
Uzbekistan Rasakan Tekanan Saat Lawan Timnas U23 Indonesia, Bikin Kesalahan

Uzbekistan Rasakan Tekanan Saat Lawan Timnas U23 Indonesia, Bikin Kesalahan

Timnas Indonesia
STY Ungkap Alasan Timnas Indonesia Kesulitan Lawan Uzbekistan

STY Ungkap Alasan Timnas Indonesia Kesulitan Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Pemain Uzbekistan Sebut Timnas U23 Indonesia Tampil Sangat Baik

Pemain Uzbekistan Sebut Timnas U23 Indonesia Tampil Sangat Baik

Timnas Indonesia
Semangat Tinggi Timnas U23 Indonesia, Garuda Sudah Bikin Bangga

Semangat Tinggi Timnas U23 Indonesia, Garuda Sudah Bikin Bangga

Timnas Indonesia
Asa Timnas Indonesia ke Olimpiade Belum Habis, Ayo Bangkit Garuda!

Asa Timnas Indonesia ke Olimpiade Belum Habis, Ayo Bangkit Garuda!

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Irak di Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Irak di Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Daftar Wakil Asia di Olimpiade 2024: Uzbekistan-Jepang Lolos, Kans Indonesia Masih Terbuka

Daftar Wakil Asia di Olimpiade 2024: Uzbekistan-Jepang Lolos, Kans Indonesia Masih Terbuka

Timnas Indonesia
Saat Rizky Ridho Nyaris Pukul Layar VAR Usai Kena Kartu Merah...

Saat Rizky Ridho Nyaris Pukul Layar VAR Usai Kena Kartu Merah...

Timnas Indonesia
3 Fakta dari Kekalahan Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 Vs Uzbekistan

3 Fakta dari Kekalahan Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com