Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2022, Chico Siapkan Strategi Khusus Lawan Momota

Kompas.com - 25/04/2022, 22:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber PBSI

KOMPAS.com - Chico Aura Dwi Wardoyo sudah menyiapkan strategi khusus untuk menghadapi tunggal putra Jepang Kento Momota di Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2022.

Chico Aura Dwi Wardoyo sudah harus menghadapi lawan tangguh pada babak pertama Kejuaraan Beregu Asia 2022.

Dia ditunggu tunggal putra ranking dua dunia sekaligus unggulan pertama turnamen, yakni Kento Momota.

Ini akan menjadi pertemuan pertama kedua pemain dan Chico mengaku dirinya sudah melakukan persiapan matang.

Baca juga: Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2022, Lapangan Berangin Jadi Tantangan Ahsan/Hendra dkk

"Ini pertemuan pertama saya dengan Momota, semoga saya bisa mengeluarkan yang terbaik dan main tanpa beban," ujar Chico dalam rilis PBSI yang diterima Kompas.com pada Senin (25/4/2022).

"Persiapan sudah bagus, tinggal menyiapkan mental dan faktor nonteknis saja. Saya mau main enjoy dan fight saja," sambung Chico.

Chico Aura Dwi Wardoyo memang tidak harus merasa lebih inferior di hadapan Kento Momota.

Pasalnya, pada awal 2022, Chico sudah berpengalaman menghadapi lawan-lawan papan atas.

Baca juga: Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2022 Berpotensi Jadi Ajang Terakhir Siti/Ribka sebagai Pasangan Ganda

Tercatat, tunggal putra berusia 23 tahun itu pernah merepotkan Viktor Axelsen (Denmark), Loh Kean Yew (Singapura), Lakhsya Sen (India) hingga Lee Zii Jia (Malaysia).

Chico mengaku bahwa dirinya mendapat banyak pelajaran dari pengalamannya bertemu pemain-pemain tersebut.

Menurut, Chico pendekatan untuk setiap lawan berbeda. Oleh karena itu, dia sudah menyiapkan strategi khusus buat melawan Momota.

"Setiap lawan punya karakter permainan masing-masing," tutur pemain kelahiran Jayapura, 15 Juni 1998 itu.

Baca juga: Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2022, Ginting Usung Misi Kebangkitan

"Kemarin saya memang ramai main dengan beberapa pemain termasuk Axelsen, tapi melawan Momota akan berbeda lagi pendekatan strateginya. Saya sudah menyiapkan strategi itu," imbuhnya.

"Dari mereka saya belajar untuk lebih tenang dan bagaimana mengubah strategi. Ini harus bisa saya terapkan saat melawan Momota," kata Chico lagi.

Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2022 akan digelar di Manila, Filipina, pada 26 April sampai 1 Mei mendatang.

Besok, Selasa (26/4/2022) turnamen dimulai dengan menggelar rangkaian laga babak kualifikasi dan babak 32 besar nomor ganda putra dan ganda campuran.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber PBSI
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com