Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Korea Masters 2022: Fikri/Bagas ke 16 Besar, Rinov/Pitha Lolos Tanpa Berkeringat

Kompas.com - 12/04/2022, 15:31 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Dua dari lima wakil Indonesia di Korea Masters 2022 sudah merampungkan laga babak 32 besar mereka hari ini, Selasa (12/4/2022).

Mereka adalah Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso (ganda campuran) dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (ganda putra).

Nama pertama bermain lebih dulu. Adnan/Mychelle menghadapi wakil tuan rumah Shin Tae-yang/Chang Ye-na di Lapangan 1 Gwangju Women's University Stadium, Gwangju, Korea Selatan.

Berstatus sebagai unggulan ketujuh, Adnan/Maulana/Mychelle belum sanggup menaklukkan Shin/Chang.

Mereka kalah dua gim langsung dari pasangan ganda campuran non-unggulan itu setelah berjuang selama 37 menit.

Baca juga: Hasil Korea Masters 2022: Kalah dari Wakil Tuan Rumah, Adnan/Mychelle Pulang Cepat

Pada gim pertama, Adnan/Mychelle menyerah 19-21, sedangkan gim kedua mereka kalah 18-21 dari Shin/Chang.

Berbeda dengan Adnan/Mychelle, Fikri/Bagas memiliki hasil lebih baik. Mereka melewati babak pertama Korea Open 2022 dengan kemenangan.

Fikri/Bagas, yang ditempatkan sebagai unggulan keempat turnamen, menang straight game dalam tempo 36 menit atas ganda putra tuan rumah Kim Jae-hwan/Kim Young-hyuk di Lapangan 4 Gwangju Women's University Stadium.

Setelah unggul 21-17 pada gim pertama, Fikri/Bagas mencetak kemenangan dengan skor identik pada gim kedua atas duo Kim.

Selanjutnya, Fikri/Bagas akan menghadapi Ren Xiang Yu/Tan Qiang (China) pada babak 16 besar Korea Masters 2022.

Baca juga: Hasil Korea Masters 2022: Sikat Ganda Tuan Rumah, Fikri/Bagas Pijak 16 Besar

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari saat melawan Dong Ju Ki/Kim Hyerin dalam pertandingan babak 16 besar Korea Open 2022 di Palma Stadium, Kamis (7/4/2022). Dok. PP PBSI Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari saat melawan Dong Ju Ki/Kim Hyerin dalam pertandingan babak 16 besar Korea Open 2022 di Palma Stadium, Kamis (7/4/2022).

Wakil Indonesia yang sudah lolos ke babak 16 besar bertambah satu, yakni pasangan ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Berbeda dengan Fikri/Bagas, Rinov/Pitha tidak perlu berkeringat untuk mendapatkan tiket 16 besar Korea Masters.

Unggulan keenam turnamen itu mendapat keuntungan karena lawan mereka pada babak 32 besar, Adham Hatem Elgamal/Doha Hany, memutuskan mundur.

Pada 16 besar Korea Masters 2022 nanti, Rinov/Pitha akan menghadapi pemenanglaga Ou Xuan Yi/Huang Yaqiong (China) vs Choong Hon Jian/Yap Cheng Wen (Malaysia).

Adapun sisa pertandingan babak 32 besar Korea Masters 2022 akan digelar pada Rabu (13/4/2022).

Baca juga: Korea Masters: Sejarah dan Daftar Juara

Ada dua wakil Indonesia baru mulai berjuang esok hari dan semuanya adalah ganda putra, yaitu yakni Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan. 

Hasil wakil Indonesia pada babak 32 besar Korea Masters 2022, Selasa (12/4/2022):

  • MD: Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (Indonesia/4) vs Kim Jae-hwan/Kim Young-hyuk (Korea Selatan) 21-17, 21-17
  • XD: Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso Indonesia/7) vs Shin Tae-yang/Chang Ye-na (Korea Selatan) 19-21, 18-21
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Gagal Menang Vs Italia, Dalic Tetap Puji Modric dkk dan Minta Maaf

Gagal Menang Vs Italia, Dalic Tetap Puji Modric dkk dan Minta Maaf

Internasional
Barito Putera Resmi Rekrut Satria Tama dan Novan Sasongko

Barito Putera Resmi Rekrut Satria Tama dan Novan Sasongko

Liga Indonesia
Liburan Marc Klok, ke Jepang hingga Belanda Tak Pikirkan Sepak Bola

Liburan Marc Klok, ke Jepang hingga Belanda Tak Pikirkan Sepak Bola

Liga Indonesia
Hasil Kolombia Vs Paraguay 2-1: James Rodriguez Bersinar, Cafeteros Berjaya

Hasil Kolombia Vs Paraguay 2-1: James Rodriguez Bersinar, Cafeteros Berjaya

Internasional
Italia ke 16 Besar Euro 2024, Zaccagni Kehabisan Kata-kata, Mantra Gol Del Piero

Italia ke 16 Besar Euro 2024, Zaccagni Kehabisan Kata-kata, Mantra Gol Del Piero

Internasional
Perancis Vs Polandia, Beban Lewandowski Tatap Penampilan Ke-200

Perancis Vs Polandia, Beban Lewandowski Tatap Penampilan Ke-200

Internasional
Modric Gagal Bawa Kroasia Menang Vs Italia: Sepak Bola Terkadang Kejam...

Modric Gagal Bawa Kroasia Menang Vs Italia: Sepak Bola Terkadang Kejam...

Internasional
Sorotan Spalletti Usai Italia Lolos Dramatis ke 16 Besar Euro 2024

Sorotan Spalletti Usai Italia Lolos Dramatis ke 16 Besar Euro 2024

Internasional
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Euro 2024 Perancis Vs Polandia

Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Euro 2024 Perancis Vs Polandia

Internasional
Momen Manis-Pahit Modric, Gagal Penalti, Pencetak Gol Tertua, Batal Menang...

Momen Manis-Pahit Modric, Gagal Penalti, Pencetak Gol Tertua, Batal Menang...

Internasional
Bertemu dengan Fans Timnas Jerman yang Viral dengan Saksofon

Bertemu dengan Fans Timnas Jerman yang Viral dengan Saksofon

Internasional
Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024, Italia Dampingi Spanyol

Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024, Italia Dampingi Spanyol

Internasional
Hasil Euro dan Klasemen Akhir Grup B: Italia Dramatis Lolos, Spanyol Sempurna

Hasil Euro dan Klasemen Akhir Grup B: Italia Dramatis Lolos, Spanyol Sempurna

Internasional
Perancis Vs Polandia, Mbappe Siap Tempur, Hadapi Penglihatan dengan Masker

Perancis Vs Polandia, Mbappe Siap Tempur, Hadapi Penglihatan dengan Masker

Internasional
Hasil Kroasia Vs Italia 1-1, Zaccagni Selamatkan Azzurri

Hasil Kroasia Vs Italia 1-1, Zaccagni Selamatkan Azzurri

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com