Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Line Up dan Link Live Streaming Indonesia Vs Singapura di Kejuaraan Beregu Asia, Mulai 15.00 WIB

Kompas.com - 19/02/2022, 13:45 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Line up atau susunan pemain tim putra Indonesia untuk melawan Singapura di semifinal Badminton Asia Team Championships atau Kejuaraan Beregu Asia 2022 telah rilis.

Duel Indonesia vs Singapura akan digelar di Setia City Convention Centre, Selangor, Malaysia, Sabtu (19/2/2022) sore WIB.

Link live streaming Indonesia vs Singapura di Kejuaraan Beregu Asia akan tersedia pada akhir artikel ini.

Kapten tim putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo, akan kembali diturunkan pada laga pertama.

Baca juga: BREAKING NEWS - Jepang Mundur, Tim Putri Indonesia ke Final Kejuaraan Beregu Asia

Chico Aura bakal berupaya mendulang poin dan bangkit setelah dikalahkan Lakshya Sen (India) pada laga pamungkas Grup A.

Misi Chico Aura berpotensi kembali berjalan tak mudah mengingat lawannya kali ini juga tangguh. Dia akan menghadapi tunggal putra terbaik Singapura, Loh Kean Yew.

Berdasarkan ranking BWF, Chico Aura tertinggal cukup jauh. Pemain berusia 23 tahun itu kini menempati peringkat ke-55, sedangkan Loh Kean Yew duduk di posisi ke-12.

Setelah itu, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin akan bertanding di sektor ganda putra.

Baca juga: Alasan Jepang Mundur dari Kejuaraan Beregu Asia dan Batal Lawan Indonesia

The Babies, julukan Leo/Daniel, akan menghadapi Eng Keat Wesley Koh/Jun Liang Andy Kwek pada laga kedua.

Selanjutnya, Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay akan berjuang melawan Jia Heng Jason.

Lalu, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana berduel dengan Danny Bawa Chrisnanta/Yong Kai Terry Hee.

Sementara, Christian Adinata kembali tampil pada laga pamungkas. Tunggal putra asal Jakarta itu akan menghadapi Jia Wei Joel Koh.

Jika salah satu tim sudah unggul 3-0, maka laga keempat dan kelima tidak perlu dimainkan karena dipastikan menang.

Pertandingan Indonesia vs Singapura di Kejuaraan Beregu Asia 2022 dapat disaksikan secara streaming melalui Instagram resmi Badminton Asia mulai pukul 15.00 WIB.

Berikut link live streaming Indonesia vs Singapura >>>> LINK

Susunan Pemain Tim Putra Indonesia Vs Singapura:

  • MS1: Chico Aura Dwi Wardoyo vs Loh Kean Yew
  • MD1: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Eng Keat Wesley Koh/Jun Liang Andy Kwek
  • MS2: Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay vs Jia Heng Jason
  • MD2: Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Danny Bawa Chrisnanta/Yong Kai Terry Hee
  • MS3: Christian Adinata vs Jia Wei Joel Koh
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

 Indonesia Open 2024: Coach Irwansyah Akan Evaluasi Performa Anak Asuhnya

Indonesia Open 2024: Coach Irwansyah Akan Evaluasi Performa Anak Asuhnya

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Jordi Amat Akan Memberikan Yang Terbaik

Timnas Indonesia Vs Irak: Jordi Amat Akan Memberikan Yang Terbaik

Timnas Indonesia
Persebaya Panaskan Bursa Transfer Sembari Nunggu Regulasi Resmi Liga 1 Musim Depan

Persebaya Panaskan Bursa Transfer Sembari Nunggu Regulasi Resmi Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Bandung bjb Tandamata Ganti Asing, Momen Manfaatkan Status Tuan Rumah

Bandung bjb Tandamata Ganti Asing, Momen Manfaatkan Status Tuan Rumah

Sports
Titisan Maradona Jadi Pondasi Penting Proyek Conte di Napoli

Titisan Maradona Jadi Pondasi Penting Proyek Conte di Napoli

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Liga Indonesia
Tekad Shin Tae-yong Memburu Pemain Keturunan Berkualitas

Tekad Shin Tae-yong Memburu Pemain Keturunan Berkualitas

Timnas Indonesia
Indonesia Open 2024: Wakil Tuan Rumah Berguguran, Ahsan/Hendra Kirim Pesan Semangat

Indonesia Open 2024: Wakil Tuan Rumah Berguguran, Ahsan/Hendra Kirim Pesan Semangat

Badminton
Fajar/Rian Usai Disingkirkan Leo/Daniel di Indonesia Open: Tak Sesuai Harapan…

Fajar/Rian Usai Disingkirkan Leo/Daniel di Indonesia Open: Tak Sesuai Harapan…

Badminton
Janji Antonio Conte Usai Ditunjuk Jadi Pelatih Napoli

Janji Antonio Conte Usai Ditunjuk Jadi Pelatih Napoli

Liga Italia
APPI Tidak Memberikan Bantuan Hukum jika Ada Pemain Profesional Terbukti Keroyok Wasit

APPI Tidak Memberikan Bantuan Hukum jika Ada Pemain Profesional Terbukti Keroyok Wasit

Liga Indonesia
Faktor Kekalahan Jonatan di Indonesia Open 2024, Buru-buru dan Kurang Tenang

Faktor Kekalahan Jonatan di Indonesia Open 2024, Buru-buru dan Kurang Tenang

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024, Leo/Daniel Singkirkan Fajar/Rian

Hasil Indonesia Open 2024, Leo/Daniel Singkirkan Fajar/Rian

Badminton
Indonesia Vs Irak: Singa Bukan Hanya Ali Jasim, Garuda Perlu Seni Bertahan

Indonesia Vs Irak: Singa Bukan Hanya Ali Jasim, Garuda Perlu Seni Bertahan

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Open, Ahsan/Hendra Menang 'Comeback'

Hasil Indonesia Open, Ahsan/Hendra Menang "Comeback"

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com