Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Pram/Yere Lolos BWF World Tour Finals: "Chat" Marcus, Nonton Sambil Main Tenis Meja...

Kompas.com - 30/11/2021, 08:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Laporan Langsung Jurnalis Kompas.com Farahdillla Puspa dari Nusa Dua, Bali

KOMPAS.com - Ganda putra Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan menjadi salah satu wakil Indonesia di BWF World Tour Finals

Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan bersama seniornya, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, akan tampil pada turnamen yang berlangsung di Bali International Convention Centre mulai 1-5 Desember 2021. 

Ini akan menjadi debut Pramudya/Yeremia di BWF World Tour Finals yang merupakan turnamen penutup rangkaian seri BWF World Tour selama musim 2021. 

Keberhasilan Pramudya/Yeremia lolos ke BWF World Tour Finals dipastikan melalui kemenangan Marcus/Kevin pada partai semifinal Indonesia Open 2021 pekan lalu. 

Baca juga: Daftar Pebulu Tangkis yang Lolos BWF World Tour Finals 2021

Pada turnamen yang juga digelar di Bali International Convention Centre itu, Marcus/Kevin yang merupakan ganda putra nomor satu dunia menang 21-16 dan 21-18 atas Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India). 

Kepada Kompas.com dan beberapa media lainnya, Pram/Yere mengungkapkan cerita di balik kelolosannya ke BWF World Tour Finals. 

Yeremia menjelaskan dia dan Pramudya ikut menyaksikan pertandingan Marcus/Kevin vs Rankireddy/Shetty. 

Karena tegang, ganda putra yang baru dipasangkan pada 2019 itu lalu memutuskan untuk bermain tenis meja.

"Malam sebelum mereka main, saya chat Koh Sinyo (sapaan Marcus), 'Koh, besok mainnya yang semangat supaya saya masuk World Tour Finals'," ucap Yeremia di Westin Resort, Senin (29/11/2021). 

"Lalu, dia tertawa dan balas 'Haha oke siap, Yer'. Kami menonton pertandingan mereka sambil makan." 

"Karena tegang akhirnya main tenis meja. Tidak kuat nontonnya. Sambil main tetap ikut memantau. Wah, sudah 20-17, tegang itu. Waktu mereka menang senang sekali," tutur Yere. 

"Besoknya bilang terima kasih ke Koh Sinyo dan mengucapkan selamat," ucap Pramudya Kusumawardana menambahkan. 

Baca juga: Daftar Wakil Indonesia di BWF World Tour Finals: Ada Minions, Greysia/Apriyani via Jalur Spesial

Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan lolos ke BWF World Tour Finals usai mengumpulkan poin dari 6 turnamen BWF World Tour selama 2021. 

Keenam event tersebut adalah Swiss Open (16 besar), Denmark Open (16 besar), Spain Masters (juara), Hylo Open (semifinal), Indonesia Masters (perempat final), dan Indonesia Open (16 besar). 

Dari keenam turnamen di atas, Pram/Yere mengumpulkan 31.820 poin dan berada di urutan keenam ranking Race to Bali atau BWF World Tour. 

Adapun hanya 8 besar peringkat Race to Bali dari masing-masing nomor yang berhak mengikuti turnamen BWF World Tour Finals. 

Selain Pramudya/Yeremia dan Marcus/Kevin, Indonesia juga meloloskan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Greysia Polii/Apriyani Rahayu. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Como Enggan Jor-joran di Bursa Transfer Kendati Didukung Grup Djarum

Como Enggan Jor-joran di Bursa Transfer Kendati Didukung Grup Djarum

Liga Italia
Kolaborasi PSSI dan Como, Timnas U20 Indonesia Akan TC di Fasilitas Klub

Kolaborasi PSSI dan Como, Timnas U20 Indonesia Akan TC di Fasilitas Klub

Timnas Indonesia
Como 1907 Ciptakan Sejarah ke Serie A, Analisis Data Jadi Kunci

Como 1907 Ciptakan Sejarah ke Serie A, Analisis Data Jadi Kunci

Liga Italia
Shin Tae-yong Siap Penuhi Target Baru yang Akan Diberikan PSSI

Shin Tae-yong Siap Penuhi Target Baru yang Akan Diberikan PSSI

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 2024, Harapan Titik Balik Sepak Bola Putri Indonesia

Piala Asia U17 2024, Harapan Titik Balik Sepak Bola Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Balas Rooney, Ten Hag Tegaskan Pemain Man United Tak Pernah Sembunyi di Balik Cedera

Balas Rooney, Ten Hag Tegaskan Pemain Man United Tak Pernah Sembunyi di Balik Cedera

Liga Inggris
Orlando City Vs Inter Miami: Messi Diragukan Tampil, The Herons Cemas

Orlando City Vs Inter Miami: Messi Diragukan Tampil, The Herons Cemas

Liga Lain
Filosofi Hodak Pimpin Persib Vs Bali United, Saat Penguasaan Bola Tak Lagi Penting

Filosofi Hodak Pimpin Persib Vs Bali United, Saat Penguasaan Bola Tak Lagi Penting

Liga Indonesia
Jadwal Thailand Open 2024, 9 Wakil Indonesia Berjuang Main Hari Ini

Jadwal Thailand Open 2024, 9 Wakil Indonesia Berjuang Main Hari Ini

Badminton
Saat Fans Tottenham Senang Usai Spurs Kalah dari Man City...

Saat Fans Tottenham Senang Usai Spurs Kalah dari Man City...

Liga Inggris
Sejarah Aston Villa Lolos Liga Champions, Pembalikan Nasib Unai Emery

Sejarah Aston Villa Lolos Liga Champions, Pembalikan Nasib Unai Emery

Liga Inggris
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Man United Vs Newcastle di Liga Inggris

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Man United Vs Newcastle di Liga Inggris

Liga Inggris
Bali United Vs Persib, Teco Enggan Tanggapi Penggunaan VAR Kali Pertama

Bali United Vs Persib, Teco Enggan Tanggapi Penggunaan VAR Kali Pertama

Liga Indonesia
Man United Vs Newcastle, Bukan Laga Perpisahan Ten Hag

Man United Vs Newcastle, Bukan Laga Perpisahan Ten Hag

Liga Inggris
Tottenham Vs Man City: Penyelamatan Luar Biasa Ortega di Mata Guardiola

Tottenham Vs Man City: Penyelamatan Luar Biasa Ortega di Mata Guardiola

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com