Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Denmark Open: Jojo Retired, Momota ke Semifinal Hadapi Tommy Sugiarto

Kompas.com - 23/10/2021, 01:17 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Harapan Jonatan Christie melaju ke semifinal Denmark Open 2021 pupus usai kalah dari Kento Momota (Jepang) di partai perempat final. 

Pertandingan antara Jonatan Christie dan Kento Momota berlangsung di Odense Sports Park, Sabtu (23/10/2021) dini hari WIB. 

Jonatan Christie kalah dua gim langsung dengan skor 13-21 dan 0-15.

Hasil ini memastikan tunggal putra Indonesia menyisakan Tommy Sugiarto yang selanjutnya akan menghadapi Kento Momota di semifinal. 

Baca juga: Hasil Denmark Open: Lawan Mundur, Tommy Sugiarto Melaju ke Semifinal

Jalannya pertandingan

Jonatan Christie tertinggal 1-3 pada awal gim pertama. Namun, pebulu tangkis yang akrab disapa Jojo itu bisa menyamakan kedudukan 3-3 dan 4-4, sebelum balik memimpin 7-4.

Meski begitu, ritme permainan Momota yang cepat membuat Jonatan kesulitan. 

Kento Momota bisa menyamakan kedudukan menjadi 8-8 dan unggul tipis 11-10 pada interval gim pertama. 

Setelah interval, Jonatan sempat menempel ketat 11-11, tetapi serangan bertubi-tubi Momota membuat laju angkanya terhenti. 

Di sisi lain, Kento Momota terus mendulang poin hingga unggul 19-12 dan menutup gim pertama dengan kemenangan 21-13. 

Pada awal gim ketiga, Jonatan terus melakukan kesalahan sendiri. Bola-bola yang gagal menyeberangi net membuatnya tertinggal 0-3. 

Jonatan belum juga berhasil memecah kebuntuan hingga makin tertinggal dan berjarak tujuh angka dari Kento Momota. 

Hingga interval gim kedua, Momota unggul 11-0 atas Jonatan Christie. 

Baca juga: Hasil Denmark Open: Berjuang 55 Menit, Greysia/Apriyani Terhenti di Perempat Final

Saat turun minum, Jonatan Christie sempat mengeluh merasakan sakit pinggang kepada sang pelatih. 

Namun, dia memutuskan untuk tetap melanjutkan pertandingan. Setelah kembali ke lapangan, Jojo masih terlihat kesulitan. Dia belum pecah telur dan makin tertinggal jauh 0-15.

Dalam kedudukan 0-15, Jonatan bahkan sempat mendapatkan perawatan dari tim medis dan pada akhirnya memutuskan untuk retired atau mundur.  

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil Thomas Cup 2024: Main 64 Menit, Jonatan Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Thailand

Hasil Thomas Cup 2024: Main 64 Menit, Jonatan Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Thailand

Badminton
Jadwal Champhionship Series Liga 1 2023 Tergantung Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Jadwal Champhionship Series Liga 1 2023 Tergantung Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Kemenpora Ajak Kota di Seluruh Tanah Air Nobar

Indonesia Vs Uzbekistan: Kemenpora Ajak Kota di Seluruh Tanah Air Nobar

Timnas Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Uzbekistan, Pelatih Persib Bilang 50:50

Prediksi Indonesia Vs Uzbekistan, Pelatih Persib Bilang 50:50

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Dikejutkan, Indonesia 1-1 Thailand

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Dikejutkan, Indonesia 1-1 Thailand

Badminton
Inter Milan Rayakan Scudetto, 7 Jam di Bus, Kontroversi Bendera Dumfries

Inter Milan Rayakan Scudetto, 7 Jam di Bus, Kontroversi Bendera Dumfries

Liga Italia
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan, Indonesia 1-0 Thailand

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Kata Erick Thohir Usai Pengusaha Siapkan Bonus Rp 23 Miliar untuk Timnas U23 Indonesia

Kata Erick Thohir Usai Pengusaha Siapkan Bonus Rp 23 Miliar untuk Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Garuda, Jangan Lelah Buat Sejarah!

Indonesia Vs Uzbekistan: Garuda, Jangan Lelah Buat Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Waktunya Garuda Diperhitungkan

Indonesia Vs Uzbekistan: Waktunya Garuda Diperhitungkan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Instruksi STY Modal Garuda Gempur Benteng

Indonesia Vs Uzbekistan, Instruksi STY Modal Garuda Gempur Benteng

Timnas Indonesia
Debut Alwi Farhan di Thomas Cup 2024 dan Prospek Cerah Regenerasi Bulu Tangkis

Debut Alwi Farhan di Thomas Cup 2024 dan Prospek Cerah Regenerasi Bulu Tangkis

Badminton
Timnas U23 Indonesia Siap Runtuhkan Tembok Uzbekistan, STY Punya Rencana Rahasia

Timnas U23 Indonesia Siap Runtuhkan Tembok Uzbekistan, STY Punya Rencana Rahasia

Timnas Indonesia
PSG Juara Liga Perancis Usai AS Monaco Takluk dari Lyon

PSG Juara Liga Perancis Usai AS Monaco Takluk dari Lyon

Liga Lain
Link Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com