Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Siaran Langsung Piala Sudirman, Indonesia Vs Malaysia Hari Ini

Kompas.com - 01/10/2021, 10:33 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BWF

KOMPAS.com - Perempat final turnamen bulu tangkis beregu campuran Piala Sudirman 2021 akan digulirkan pada Jumat (1/10/2021).

Adapun jadwal siaran langsung perempat final Piala Sudirman 2021 akan tersedia pada akhir artikel ini.

Pertandingan Piala Sudirman berlangsung di Energia Areena, Vantaa, Finlandia. Salah satu laga yang akan tersaji adalah Indonesia vs Malaysia.

Kedua tim asal Asia Tenggara itu dijadwalkan bentrok seusai drawing atau undian perempat final Piala Sudirman digelar Jumat dini hari WIB.

Sebagaimana aturan turnamen, setiap juara grup akan bertemu runner-up grup yang berbeda di perempat final.

Baca juga: Perempat Final Piala Sudirman, Rekor Pertemuan Indonesia Lawan Malaysia

Tim bulu tangkis Indonesia berstatus sebagai juara di Grup C, sedangkan Malaysia merupakan runner-up Grup D.

Indonesia dan Malaysia berada di paruh bawah dalam bagan perempat final Piala Sudirman.

Pemenang di antara kedua tim tersebut akan menghadapi Jepang (juara Grup D) atau Taiwan (runner-up Grup B).

Sementara itu, di paruh atas terdapat unggulan pertama sekaligus juara Grup A China yang bakal melawan Denmark, runner-up Grup C.

Baca juga: Perempat Final Piala Sudirman Hari Ini, Indonesia Yakin Libas Malaysia

Kemudian, unggulan keempat Korea Selatan yang merupakan juara Grup B bersua Thailand yang menjadi runner-up Grup A.

Perempat final Piala Sudirman akan dibuka dengan laga China vs Denmark dan Korea Selatan vs Thailand pada Jumat siang WIB.

Setelah itu, Indonesia akan bertanding melawan Malaysia pada Jumat malam WIB, bersamaan dengan laga Taiwan vs Jepang.

Seperti laga-laga sebelumnya, setiap tim perlu meraih minimal tiga kemenangan untuk memenangi pertandingan.

Baca juga: Piala Sudirman - Perubahan Taktik Marcus/Kevin, Kunci Angka Pertama Indonesia

Indonesia percaya diri dengan kekuatan tim untuk mengatasi perlawanan Malaysia di perempat final.

"Saya yakin anak-anak bisa tampil maksimal dengan kekuatan yang dimiliki," kata Kabid Binpres PBSI, Rionny Mainaky, dalam rilis yang diterima Kompas.com.

"Di semua sektor, kami akan menampilkan kekuatan inti dan terkuat. Saya berharap semua pemain bisa main maksimal seperti kemarin saat melawan Denmark."

"Kami yakin, tetapi tidak boleh terlalu berlebihan. Saya punya keyakinan bisa mengatasi Malaysia," katanya.

Pertandingan perempat final Piala Sudirman disiarkan langsung melalui stasiun televisi TVRI.

Selain itu, Piala Sudirman juga dapat disaksikan secara streaming melalui tautan di bawah ini.

Jadwal Perempat Final Piala Sudirman 2021, Jumat (1/10/2021):

14.00 WIB - China vs Denmark
14.00 WIB - Korea Selatan vs Thailand
20.00 WIB - Taiwan vs Jepang
20.00 WIB - Malaysia vs Indonesia

Link Live Streaming Perempat Final Piala Sudirman 2021

LINK 1

LINK 2

LINK 3 (Malaysia vs Indonesia)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Liga Indonesia
Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com