Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata Praveen/Melati Saat Tahu Hasil Undian Perempat Final Badminton Olimpiade Tokyo

Kompas.com - 27/07/2021, 06:20 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber PBSI

KOMPAS.com - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti buka suara setelah mengetahui hasil undian ganda campuran badminton Olimpiade Tokyo 2020.

Drawing atau undian sektor ganda campuran bulu tangkis Olimpiade Tokyo rampung digelar pada Senin (26/7/2021) malam WIB.

Hasilnya, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti bakal menghadapi ganda campuran ranking satu dunia Zheng Siwei/Huang Yaqiong (China).

Mereka berada di pool bagian atas bersama Marcus Ellis/Lauren Smith (Britania Raya), yang akan berhadapan dengan Tang Chun Man/Tze Ying Suet (Hong Kong.

Baca juga: Olimpiade Tokyo, Sejarah Pertemuan Praveen/Melati Vs Zheng Siwei/Huang Yaqiong

Adapun di pool bawah, Wang Yilyu/Huang Dongping (China) bertemu Seo Seung-jae/Chae Yu-jun (Korea Selatan) dan Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) menghadapi Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand).

Melihat hasil drawing, Praveen/Melati mengaku sudah siap menghadapi siapa pun di perempat final.

"Lawan siapapun kami harus siap," ujar Melati Daeva Oktavianti dalam rilis PBSI yang diterima Kompas.com.

"Apalagi ini sudah perempatfinal, semua lawan berat jadi dari awal pun harus siap," ujar tandem Praveen Jordan itu menambahkan.

Baca juga: Runner-up Fase Grup, Praveen/Melati Ditantang Pelatih Mengamuk di Perempat Final

Praveen/Melati sudah bertemu sebanyak sembilan kali dengan Zheng/Huang di berbagai ajang bergengsi sejak 2018.

Hasilnya, Praveen/Melati masih tertinggal 2-7 secara head-to-head atas unggulan pertama Olimpiade Tokyo 2020 itu.

Namun, Praveen/Melati boleh percaya diri karena mereka menang dua kali beruntun dalam tiga pertemuan terakhir kontra Zheng/Huang.

Dua kemenangan itu semuanya diraih Praveen/Melati di partai final, yakni pada turnamen Denmark Open 2019 dan French Open di tahun yang sama.

Baca juga: Drawing 8 Besar Ganda Campuran Badminton Olimpiade, Praveen/Melati Vs Ranking 1 Dunia!

Adapun Praveen/Melati melaju ke perempat final cabang olahraga bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020 setelah menjadi runner-up Grup C.

Unggulan keempat pada Olimpiade 2020 itu mengemas dua kemenangan dan satu kekalahan dari tiga pertandingan.

Satu-satunya kekalahan itu ditelan Praveen/Melati pada laga ketiga kontra wakil tuan rumah Yuta Watanabe/Arisa Higashino, yang akhirnya keluar sebagai juara Grup C.

Sementara, itu Zheng/Huang melaju ke babak delapan besar usai menjadi juara Grup A dengan catatan tiga kemenangan tanpa kehilangan satu gim pun.

Duel antara Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Zheng Siwei/Huang Yaqiong dijadwalkan bergulir pada Rabu (28/7/2021). 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber PBSI
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com