Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil All England 2021, Ahsan/Hendra Susul Marcus/Kevin ke 16 Besar

Kompas.com - 18/03/2021, 02:30 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

BIRMINGHAM, KOMPAS.com - Ganda putra senior Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, sukses melaju ke babak kedua All England 2021.

Hal itu dipastikan setelah Ahsan/Hendra mengalahkan wakil Inggris non-unggulan, Ben Lane/Sean Vendy, Kamis (18/3/2021) dini hari WIB.

Bermain di Utilita Arena Birmingham, Ahsan/Hendra menang secara rubber game dengan skor 21-18, 19-21, dan 21-19.

Kemenangan ini membuat Ahsan/Hendra menyusul Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo yang sukses melaju ke babak kedua terlebih dahulu.

Marcus/Kevin meraih tiket 16 besar seusai mengalahkan wakil Inggris non-unggulan, Mathew Clare/Ethan Van Leeuwen.

Selanjutnya, Ahsan/Hendra akan kembali menghadapi pasangan Eropa pada babak kedua.

Ahsan/Hendra akan berebut tiket perempat final dengan wakil Denmark non-unggulan, Jeppe Bay/Lasse Molhede.

Baca juga: All England 2021, Marcus/Kevin Langsung Target Juara Demi Fans

Jalannya pertandingan:

Ahsan/Hendra dan Lane/Vendy terlihat masih bermain sangat hati-hati hingga kedudukan imbang 5-5.

Perolehan poin dari kedua pasangan lebih banyak didapat dari kesalahan lawan masing-masing.

Situasi itu terus berlanjut sampai kedudukan 9-9. Pengembalian tanggung hingga salah servis menjadi dua kesalahan yang sering dilakukan Ahsan/Hendra.

Lane/Vendy yang sempat tertinggal 0-3 pada awal gim pertama sukses membalikkan skor menjadi 11-10 ketika interval.

Seusai jeda, Ahsan/Hendra langsung tancap gas dan berhasil mencetak lima angka beruntun untuk kembali memimpin 15-12.

Dua angka terakhir didapatkan The Daddies dari kejelian Ahsan di belakang net.

Kedua pasangan yang sudah terlihat panas kemudian mulai sering menampilkan reli panjang untuk meraih poin.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Madrid Vs Bayern, Dua Sisi Manuel Neuer

Madrid Vs Bayern, Dua Sisi Manuel Neuer

Liga Champions
Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Liga Champions
Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Liga Champions
Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com