Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ganda Putra Indonesia Nirgelar di Thailand Open, Pelatih Akui Gagal Capai Target

Kompas.com - 24/01/2021, 17:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Tri Indriawati

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Pelatih ganda putra Indonesia, Herry Iman Pierngadi, mengakui anak asuhnya gagal mencapai target di turnamen Thailand Open.

Indonesia mengirimkan lima wakil ganda putra ke dua turnamen beruntun, yakni Thailand Open I dan Thailand Open II.

Dari kelima pasangan itu, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang paling diandalkan oleh PBSI.

Kendati demikian, tak ada satu pun yang berhasil lolos ke partai final.

Baca juga: Ahsan/Hendra Kalah pada Semifinal Thailand Open II, Pelatih Sebut Faktor Stamina dan Usia

Pada Thailand Open I yang berlangsung pekan lalu, Ahsan/Hendra terhenti di perempat final, sedangkan Fajar/Rian tersingkir di babak kedua.

Indonesia sempat memiliki harapan seusai ganda putra muda berusia 19 tahun, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, sukses melaju ke semifinal.

Akan tetapi, langkah mereka dihentikan pasangan veteran Goh V Shem/Tan Wee Kiong dari Malaysia.

Adapun pada Thailand Open II, Ahsan/Hendra kalah dari Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan) pada semifianl yang digelar di Impact Arena, Sabtu (23/1/2021).

Fajar/Rian bahkan lebih apes lagi. Perjuangan mereka langsung terhenti pada babak pertama seusai takluk dari ganda putra Inggris, Ben Lane/Sean Vendy.

"Ya memang ganda putra tidak mencapai target. Ahsan/Hendra dan Fajar/Rian yang kami harapkan, tetapi tidak berhasil," kata Herry IP dilansir dari Badminton Indonesia.

"Mereka gagal. Nanti latihannya akan dievaluasi lagi. Memang banyak penurunan," ujarnya.

Herry IP pun menyoroti permainan kedua pasangan andalannya itu.

Herry mengatakan bahwa cedera betis kiri yang dialami Mohammad Ahsan cukup memengaruhi penampilannya.

Mohammad Ahsan sempat mengalami cedera ketika mengalahkwan wakil Inggris, Marcus Ellis/Chris Langridge, pada babak pertama Thailand Open II, Rabu (20/1/2021).

Namun, kata Herry IP, faktor stamina dan usia menjadi alasan utama selain cedera tersebut.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com