KOMPAS.com - Pemain tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, gagal melaju ke babak perempat final Toyota Thailand Open 2021 usai dibekuk Lee Cheuk Yiu (Hongkong) di 16 besar.
Bermain di Lapangan 2 Impact Arena, Bangkok, Thailand, Anthony Ginting dikalahkan Lee dalam laga yang berjalan hingga rubber game dengan skor 19-21, 21-13, 12-21.
Pada gim yang berjalan hingga 61 menit itu sejarinya Ginting tampil dengan apik. Namun, ia terlalu banyak melakukan individual error.
Alhasil, pebulu tangkis 25 tahun itu pun harus gugur lebih cepat dari Thailand Open II.
Sementara itu, Lee Cheuk Yi yang melaju ke babak selanjutnya akan menantang pemenang antara Hans-Kristian Solberg (Denmark) vs Shesar Hiren Rhustavito (Indonesia)
Jalannya pertandingan
Gim pertama dimulai, Ginting dan Lee langsung saling jual beli serangan, keduanya pun mampu berimbang hingga skor 4-4.
Laga kembali berjalan ketat, tetapi Ginting mampu unggul dengan smes-smes kerasnya.
Alhasil, tunggal putra unggulan Indonesia tersebut sukses berhasil menutup interval gim pertama dengan skor 11-8.
Seusai jeda, Ginting dapat mempertahankan intensi serangannya. Ia pun mampu unggul dengan skor 17-10.
Baca juga: Hasil Thailand Open II, Hafiz/Gloria Amankan Tiket Perempat Final
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.