KOMPAS.com - Pebulu tangkis putra Indonesia, Jonatan Christie, harus mengakhiri langkahnya di Thailand Open 2021 jilid pertama.
Jojo, sapaan akrab Jonatan Christie, gagal menyusul Anthony Sinisuka Ginting ke semifinal Thailand Open 2021.
Dia kalah dari Viktor Axelsen (Denmark) pada perempat final Thailand Open dengan dua gim langsung, 14-21 dan 5-21.
Duel Jonatan Christie vs Viktor Axelsen telah rampung digelar di Court 1, Impact Arena, Thailand, Jumat (15/1/2021) malam WIB.
Baca juga: Kunci Keberhasilan Anthony Ginting Melaju ke Semifinal Thailand Open
Jonatan Christie terlihat kerepotan dengan serangan-serangan Viktor Axelsen yang keras dan beruntun.
Kekalahan ini membuat wakil Indonesia di sektor tunggal putra menyisakan Anthony Sinisuka Ginting saja.
Jalannya Pertandingan
Jonatan Christie membuka skor keunggulan usai meminta challenge kepada wasit. Smash Viktor Axelsen dinyatakan keluar.
Meski demikian, Jojo, sapaan akrab Jonatan Christie, mulai tertinggal karena tak mampu menahan serangan dari Axelsen.
Baca juga: Perjalanan Leo/Daniel ke Semifinal dan Potensi Lawan Ahsan/Hendra di Final Thailand Open
Jojo bahkan sempat tertinggal tiga angka di skor 3-6, tetapi dia berhasil mengejar dan imbang di skor 6-6.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan