Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Thailand Open 2021 - Ahsan/Hendra Amankan Tiket Perempat Final

Kompas.com - 14/01/2021, 09:50 WIB
Farahdilla Puspa,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan mengunci tiket perempat final Yonex Thailand Open 2021. 

Mereka sukses mengalahkan Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) pada babak kedua yang berlangsung di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Kamis (14/1/2021). 

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menang dua gim langsung dengan skor 21-19, 21-17. 

Pada perempat final, Ahsan/Hendra akan bertemu dengan pemenang antara Weeraphat Phakjarung/Wongsathorn Thongkham (Thailand) dan Choi Solgyu/Seo Seung Jae (Korea Selatan). 

Baca juga: Jadwal Thailand Open Hari Ini, 8 Wakil Indonesia Berlaga di 16 Besar

Jalannya pertandingan

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan mengawali pertandingan dengan kurang apik. Mereka langsung tertinggal 0-4 dari Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.

Perlahan tapi pasti, dengan penempatan-penempatan bola yang akurat, mereka mulai mengejar dan bisa menyamakan kedudukan menjadi 8-8.

Ahsan/Hendra pun berbalik unggul dan menutup interval gim pertama dengan keunggulan 11-8 atas Rankireddy/Shetty.

Selepas jeda, pasangan India terus menekan Ahsan/Hendra dan mampu menyamakan kedudukan 12-12.

Meski demikian, Ahsan/Hendra mampu meraih empat angka beruntun dan tetap mempertahankan keunggulan hingga 16-13.

Kedua pasangan terlibat pertandingan sengit pada momen krusial gim pertama.

Rankireddy/Shetty sempat berbalik unggul 19-18, tetapi Ahsan/Hendra mampu bermain rapi dan kembali menyamakan kedudukan menjadi 19-19.

Pengembalian bola yang tanggung dari pasangan India pun dihajar oleh Mohammad Ahsan, kedudukan menjadi 20-19 untuk Indonesia.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan akhirnya menutup gim pertama dengan kemenangan tipis 21-19 atas Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.

Baca juga: PBSI soal Tunggal Putri Indonesia Rontok di Thailand Open: Jangan Cari Alasan

Pada gim kedua, Ahsan/Hendra tampil meyakinkan dengan unggul 3-1.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com