Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Antusias Tatap Thailand Open, Anthony Ginting Akui Rindu Bertanding

Kompas.com - 07/01/2021, 21:30 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, mengungkapkan kerinduannya akan atmosfer pertandingan.

Anthony Sinisuka Ginting akan mengawali comeback-nya di pertandingan kompetitif pada Yonex Thailand Open di Impact Arena, Bangkok, Thailand, 12-17 Januari mendatang.

Pemain jebolan klub SGS PLN itu terakhir kali bertanding di All England 2020, tepatnya pada Maret tahun lalu.

Pasalnya, Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) langsung menangguhkan kompetisi akibat pandemi virus corona.

Baca juga: Pelatih Patok Target Jonatan Christie-Anthony Ginting di Thailand Open

BWF sedianya sudah menggelar turnamen pada Oktober 2020, yakni Denmark Open.

Namun, PBSI memutuskan untuk tidak mengirim atletnya ke Eropa karena khawatir akan penyebaran virus corona.

Lima hari menjelang Yonex Thailand Open 2021, Anthony Ginting pun mengungkapkan perasaannya.

Dia sangat antusias dan tak sabar untuk kembali menunjukkan performa terbaiknya.

"Saya sangat excited karena sudah tidak bertanding selama sembilan atau 10 bulan," kata Anthony dilansir dari Badminton Indonesia.

"Pastinya rindu untuk menampilkan permainan terbaik," ujarnya lagi.

Para pebulu tangkis Indonesia termasuk Anthony Ginting telah menjalani tiga kali tes swab PCR (Polymerase Chain Reaction) sebagai persiapan tampil di Thailand Open.

Sebelum berangkat ke Thailand, Ginting dkk sudah menjalani tes usap di pelatnas Cipayung pada Sabtu (2/1/2021).

Setibanya di Negeri Gajah Putih pada Senin (4/1/2021), mereka juga langsung melakukan tes swab sebelum beristirahat selama dua hari. 

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Thailand Open 2021, Tayang di Kanal TV Nasional

Adapun, Anthony Ginting sudah dites swab untuk kedua kalinya di Thailand.

Tes swab kedua dilakukan pada Kamis (7/1/2021) setelah sesi latihan sore yang dimulai pukul 17.00 waktu setempat.

Sebelumnya, PBSI telah mengungkapkan bahwa tim bulu tangkis Indonesia setidaknya akan menjalani tujuh hingga delapan kali tes swab.

Tes akan dilakukan pada pekan pertama, selama turnamen, dan terakhir sebelum kembali ke Indonesia.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com