Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER BOLA] Indonesia dan 4 Negara Lain Mundur dari Thomas-Uber | Jabatan Baru Arteta di Arsenal

Kompas.com - 12/09/2020, 07:54 WIB
|

KOMPAS.com - Kabar soal mundurnya tim bulu tangkis Indonesia dari perhelatan Piala Thomas-Uber 2020 menyita perhatian pembaca Bola.Kompas.com pada Jumat (11/9/2020).

Kepastian mundurnya tim Indonesia dari Thomas-Uber Cup 2020 yang akan diselenggarakan pada Oktober di Denmark disampaikan oleh Sekretaris Jenderal PBSI, Achmad Budiharto.

Selain dari bulu tangkis, kabar dari lapangan hijau pun juga mencuri perhatian pembaca, khususnya soal Mikel Arteta yang memiliki jabatan baru di Arsenal.

Adapun dari arena MotoGP, hasil dari free practice atau latihan bebas GP San Marino juga mewarnai daftar populer Bola.Kompas.com.

Berikut ini adalah beberapa artikel yang masuk dalam daftar artikel terpopuler Bola.Kompas.com pada Jumat (11/9/2020):

1. BREAKING NEWS, Indonesia Mundur dari Piala Thomas dan Uber 2020

Tim nasional bulu tangkis Indonesia menyatakan mundur dari kejuaraan beregu Piala Thomas dan Uber 2020 yang akan digelar di Aarhus, Denmark, 3-11 Oktober mendatang.

Kepastian itu disampaikan oleh Sekretaris Jenderal PBSI, Achmad Budiharto.

"Tim Indonesia dipastikan mundur dari Piala Thomas dan Uber 2020. Kami sudah mengirim surat ke Menpora dan akan segera mengirim pernyataan tertulis ke BWF mengenai hal ini," kata Achmad Budiharto yang dilansir dari Badminton Indonesia.

"Keputusan ini diambil setelah kami berdiskusi dengan para atlet dan tim ofisial."

"Kalau ditarik dari awal, semuanya semangat karena melihat kesempatan yang begitu besar. Namun, dalam perjalanan waktu dan mencermati perkembangan Covid-19 yang belum terselesaikan baik di Indonesia maupun negara lain, menimbulkan keraguan para atlet," tutur Budiharto.

Baca selengkapnya: BREAKING NEWS, Indonesia Mundur dari Piala Thomas dan Uber 2020

Baca juga: Korea Selatan Mundur dari Piala Thomas-Uber 2020

Pelatih Arsenal, Mikel ArtetaAFP/TOLGA AKMEN Pelatih Arsenal, Mikel Arteta

2. Resmi, Arsenal Ganti Jabatan Mikel Arteta Jelang Laga Pembuka Liga Inggris

Jabatan Mikel Arteta di Arsenal berganti menjelang partai pembuka Liga Inggris 2020-2021 melawan Fulham, Sabtu (12/9/2020).

Arteta naik pangkat, dari yang sebelumnya menjadi pelatih kepala, kini menjadi manajer klub.

Pergantian ini dikonfirmasi oleh pihak Arsenal pada Kamis (10/9/2020) waktu setempat.

"Mikel (Arteta) sudah ada di sini sejak akhir Desember 2019 dan sembilan bulan terakhir diberi tantangan," ucap Kepala Eksekutif Sepak Bola Arsenal, Vinai Venkatesham.

"Terlepas dari tantangan itu, Arteta telah mendorong klub ini maju. Dia telah mengangkat semangat dan energi tim, serta penggemar Arsenal di seluruh dunia. Dia melakukan pekerjaan yang benar-benar fenomenal."

"Jadi, kami mengubah jabatannya ke depan. Dia akan menjadi manajer tim," kata Vinai.

Baca selengkapnya: Resmi, Arsenal Ganti Jabatan Mikel Arteta Jelang Laga Pembuka Liga Inggris

Valentino Rossi memacu motornya pada sesi kualifikasi MotoGP San Marino di Misano, 14 September 2019. AFP/MARCO BERTORELLO Valentino Rossi memacu motornya pada sesi kualifikasi MotoGP San Marino di Misano, 14 September 2019.

3. Hasil FP1 MotoGP San Marino, Yamaha Dominasi 3 Besar, tetapi Rossi...

Tim Yamaha berhasil mendominasi hasil FP1 MotoGP San Marino 2020 yang berlangsung di Sirkuit Misano, Italia, Jumat (11/9/2020) sore WIB.

Pada sesi latihan bebas pertama itu, dua dari empat pebalap Yamaha sukses menempati tiga besar.

Dua pebalap Yamaha yang menduduki tiga besar ialah Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha) dan Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT).

Maverick Vinales menjadi pebalap Yamaha paling unggul dalam FP1 yang berlangsung selama 45 menit tersebut.

Dia menduduki urutan pertama dengan catatan waktu lap tercepat, 1 menit 32,198 detik.

Baca selengkapnya: Hasil FP1 MotoGP San Marino, Yamaha Dominasi 3 Besar, tetapi Rossi...

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Palestina: Laga Sakral, Bukan Sekadar FIFA Matchday

Indonesia Vs Palestina: Laga Sakral, Bukan Sekadar FIFA Matchday

Liga Indonesia
AC Milan Resmi Pecat Paolo Maldini

AC Milan Resmi Pecat Paolo Maldini

Liga Italia
Persib Sisakan Satu Slot Pemain Asing, Luis Milla Ogah Buru-buru

Persib Sisakan Satu Slot Pemain Asing, Luis Milla Ogah Buru-buru

Liga Indonesia
Indonesia Vs Argentina: Belajar dari Messi, Tanpa Niat Mencederai

Indonesia Vs Argentina: Belajar dari Messi, Tanpa Niat Mencederai

Liga Indonesia
TC Timnas Indonesia Hanya Dihadiri 8 Pemain, Erick Thohir Ingatkan Merah-Putih Lebih Tinggi dari Apa Pun

TC Timnas Indonesia Hanya Dihadiri 8 Pemain, Erick Thohir Ingatkan Merah-Putih Lebih Tinggi dari Apa Pun

Liga Indonesia
Vissel Kobe Vs Barcelona: Air Mata Iniesta dan Sensasi Bocah Cantabria

Vissel Kobe Vs Barcelona: Air Mata Iniesta dan Sensasi Bocah Cantabria

Liga Lain
Hasil Bali United Vs PSM: Gol Bunuh Diri Spaso Buyarkan Kemenangan Serdadu Tridatu

Hasil Bali United Vs PSM: Gol Bunuh Diri Spaso Buyarkan Kemenangan Serdadu Tridatu

Liga Indonesia
Erick Thohir Lihat TC Timnas Indonesia Hanya Diikuti 8 Pemain, Manajer Prihatin

Erick Thohir Lihat TC Timnas Indonesia Hanya Diikuti 8 Pemain, Manajer Prihatin

Liga Indonesia
Tottenham Resmikan Ange Postecoglou, DNA Serangan Cepat

Tottenham Resmikan Ange Postecoglou, DNA Serangan Cepat

Liga Inggris
Singapore Open 2023, Serangan Buru-buru Fajar/Rian Jadi Bumerang

Singapore Open 2023, Serangan Buru-buru Fajar/Rian Jadi Bumerang

Badminton
Legenda Inter Sebut AC Milan Sudah Gila Pecat Paolo Maldini

Legenda Inter Sebut AC Milan Sudah Gila Pecat Paolo Maldini

Liga Italia
Hasil Lengkap Singapore Open 2023: Fajar/Rian-Jojo Tersingkir, 2 Wakil Lolos

Hasil Lengkap Singapore Open 2023: Fajar/Rian-Jojo Tersingkir, 2 Wakil Lolos

Badminton
Hasil Singapore Open 2023: Sempat Terhenti karena Perbaikan Lapangan, Leo/Daniel ke 16 Besar!

Hasil Singapore Open 2023: Sempat Terhenti karena Perbaikan Lapangan, Leo/Daniel ke 16 Besar!

Badminton
Indonesia Vs Palestina, 10 Persen Hasil Penjualan Tiket untuk Rakyat Palestina

Indonesia Vs Palestina, 10 Persen Hasil Penjualan Tiket untuk Rakyat Palestina

Liga Indonesia
Fajar/Rian Gugur di Singapore Open 2023: Performa Tak Normal, Kondisi Belum Pulih

Fajar/Rian Gugur di Singapore Open 2023: Performa Tak Normal, Kondisi Belum Pulih

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+