Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 27/06/2020, 23:14 WIB
Alsadad Rudi,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Salah satu pebulu tangkis andalan Denmark saat menjuarai Thomas Cup 2016, Jan O Jorgensen, memutuskan pensiun.

Dikutip BolaSport.com dari Badminton Planet, Jan O Jorgensen mengumumkan keputusannya itu lewat Instagram pribadinya.

"Besok adalah hari terakhir saya di pusat pelatihan nasional. Semoga masih ada satu turnamen lagi pada Oktober sebelum segalanya berakhir," tulis Jorgensen.

"Saya menantikan bab baru dalam kehidupan. Terima kasih sudah menonton," lanjut Jorgensen.

Jan O Jorgensen sudah memperkuat tim bulu tangkis Denmark selama 12 tahun.

Ia pernah menduduki peringkat kedua dunia pada Januari 2015 dan merupakan posisi tertinggi sepanjang kariernya.

Jorgensen merupakan salah satu pahlawan Denmark saat merebut Piala Thomas 2016.

Bermain melawan Indonesia pada babak final, Jorgensen turun pada partai ketiga.

Denmark dan Indonesia kala itu sedang dalam skor imbang 1-1.

Jorgensen sukses mengalahkan Anthony Sinisuka Ginting 21-17, 21-12 untuk mengubah kedudukan menjadi 2-1.

Baca juga: Jan O Jorgensen dan Harapan untuk Kembali ke 10 Besar Dunia

Denmark akhirnya menang 3-2 dan menjadi juara.

Pada tahun yang sama, Jorgensen juga menjadi finalis Indonesia Open 2016.

Karier Jorgensen mengalami penurunan sejak 2017 akibat cedera yang ia alami.

Prestasi terbaiknya sejak saat itu adalah menjadi runner-up Swiss Open 2018.

Meski demikian, ia masih menjadi salah satu pemain tunggal putra Denmark yang diperhitungkan.

Jorgensen turut masuk dalam skuad Denmark pada Kejuaraan Beregu Eropa sejak 2008 hingga 2020, serta Kejuaraan Beregu Campuran Eropa dari 2009 hingga 2017.

Tim Denmark pun selalu sukses juara pada keikutsertaan Jorgensen tersebut. (Lariza Oky Adisty)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Timnas Indonesia
Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Liga Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Timnas Indonesia
Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Liga Italia
Reaksi Shin Tae-yong soal Jersey Latihan Timnas, Kritik Daya Serap Keringat

Reaksi Shin Tae-yong soal Jersey Latihan Timnas, Kritik Daya Serap Keringat

Timnas Indonesia
Nottingham Forest Dihukum Pengurangan 4 Poin, Turun ke Zona Degradasi

Nottingham Forest Dihukum Pengurangan 4 Poin, Turun ke Zona Degradasi

Liga Inggris
Fokus Masuk 4 Besar, Bali United Ingin Stabil sampai Akhir Musim

Fokus Masuk 4 Besar, Bali United Ingin Stabil sampai Akhir Musim

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com