Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Lucu Rexy Mainaky Saat Bawa Ganda Putra Malaysia Juara All England 2007

Kompas.com - 07/05/2020, 19:30 WIB
Alsadad Rudi,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Ada kisah lucu di balik kesuksesan Rexy Mainaky mengantarkan pasangan ganda putra Malaysia meraih titel bergengsi All England Open.

Rexy Mainaky merupakan salah satu pebulu tangkis yang paling sukses di Indonesia.

Bersama Ricky Subagja, Rexy Mainaky menjadi pasangan ganda putra yang disegani karena keberhasilan dalam menyabet gelar bergengsi di dunia bulu tangkis.

Selain titel juara dari Kejuaraan Dunia dan All England, Rexy dan Ricky menyumbangkan medali emas bagi Indonesia pada Olimpiade Atlanta 1996.

Baca juga: Pilih ke Malaysia, Rexy Mainaky Enggan Perpanjang Kontrak dengan Asosiasi Bulu Tangkis Thailand

Kesuksesan Rexy tak berhenti setelah pensiun sebagai pemain. Kariernya sebagai pelatih bulu tangkis juga sukses dengan berbagai pencapaian mentereng.

Rexy berhasil mengantarkan ganda campuran Inggris, Nathan Robertson/Gail Emms, meraih medali perak Olimpiade 2004 dan juara All England Open 2005.

Nathan Robertson/Gail Emms bukan satu-satunya pasangan yang berhasil diorbitkan Rexy. Kisah serupa juga terjadi kepada Koo Kien Keat/Tan Boon Heong.

Koo/Tan, yang merupakan pasangan pemain muda ketika Rexy tiba di Malaysia pada 2006, berhasil dipoles menjadi ganda putra nomor satu dunia.

Salah satu prestasi terbaik Koo/Tan bersama Rexy adalah ketika mereka berhasil menjadi juara All England Open pada 2007.

Baca juga: PV Shindu Bicara soal Bulu Tangkis Putri dan Lawan Tersulit

Koo/Tan menjadi juara setelah mengalahkan unggulan pertama, Cai Yun/Fu Hai Feng (China), dalam dua gim langsung 21-15, 21-18.

Kemenangan Koo/Tan tersebut sekaligus memutus puasa gelar selama 25 tahun yang dialami pasukan ganda putra negeri jiran di ajang All England.

Rexy yang kala itu baru saja merayakan ulang tahun menyambut gembira kemenangan anak asuhnya.

Dia langsung berlari ke lapangan untuk memeluk Tan dan Koo.

Tan Boon Heong mengenang kembali momen tersebut ketika berbicara dengan Rexy Mainaky dalam siaran langsung di akun Facebook-nya.

Pebulu tangkis ganda Malaysia, Tan Boon Heong (kanan)/Hoon Thien How, mengembalikan kok ke arah ganda Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, pada semifinal Piala Thomas di Siri Fort Indoor Stadium, di New Delhi, India, Jumat (23/5/2014).AFP PHOTO/SAJJAD HUSSAIN Pebulu tangkis ganda Malaysia, Tan Boon Heong (kanan)/Hoon Thien How, mengembalikan kok ke arah ganda Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, pada semifinal Piala Thomas di Siri Fort Indoor Stadium, di New Delhi, India, Jumat (23/5/2014).

Tan menuturkan kisah lucu ketika Rexy dituduh kentut ketika merayakan kemenangan bersejarah di turnamen bulu tangkis tertua tersebut.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Bali United Vs Borneo FC, Huistra Minta Pesut Etam Senang-senang

Bali United Vs Borneo FC, Huistra Minta Pesut Etam Senang-senang

Liga Indonesia
Media Wales Bahas Nathan Tjoe-A-On, Pemain Masa Depan, Saran Dipinjamkan

Media Wales Bahas Nathan Tjoe-A-On, Pemain Masa Depan, Saran Dipinjamkan

Timnas Indonesia
Momen Thiago Silva Liburan di Bali dengan Sang Istri

Momen Thiago Silva Liburan di Bali dengan Sang Istri

Liga Inggris
Cerita Alberto Rodriguez, Rasakan Degradasi lalu Bawa Persib ke Final

Cerita Alberto Rodriguez, Rasakan Degradasi lalu Bawa Persib ke Final

Liga Indonesia
Kisah Bernardo Silva, Dipinggirkan lalu Bangkit Terinspirasi Messi

Kisah Bernardo Silva, Dipinggirkan lalu Bangkit Terinspirasi Messi

Liga Inggris
Arne Slot Serupa Juergen Klopp, Diyakini Sukses di Liverpool

Arne Slot Serupa Juergen Klopp, Diyakini Sukses di Liverpool

Liga Inggris
Simone Inzaghi Raih Penghargaan Pelatih Terbaik Liga Italia 2023-2024

Simone Inzaghi Raih Penghargaan Pelatih Terbaik Liga Italia 2023-2024

Liga Italia
AC Milan Pisah dengan Pioli, Bonera Naik, kemudian Fonseca

AC Milan Pisah dengan Pioli, Bonera Naik, kemudian Fonseca

Liga Italia
Malaysia Masters 2024: Dejan/Gloria Kalah, Telur Belum Pecah

Malaysia Masters 2024: Dejan/Gloria Kalah, Telur Belum Pecah

Badminton
Barcelona Resmi Pecat Xavi, Hansi Flick Kandidat Kuat Pengganti

Barcelona Resmi Pecat Xavi, Hansi Flick Kandidat Kuat Pengganti

Liga Spanyol
Jadwal Man City Vs Man United di Final Piala FA, Adu Taktik Guardiola-Ten Hag

Jadwal Man City Vs Man United di Final Piala FA, Adu Taktik Guardiola-Ten Hag

Liga Inggris
Alasan AC Milan Pilih Perpisahan, Bukan Pemecatan Stefano Pioli

Alasan AC Milan Pilih Perpisahan, Bukan Pemecatan Stefano Pioli

Liga Italia
Jay Idzes 'Berisik' Saat Main di Timnas Indonesia, Tekad Bawa Garuda Mendunia

Jay Idzes "Berisik" Saat Main di Timnas Indonesia, Tekad Bawa Garuda Mendunia

Timnas Indonesia
Tiket Final Liga 1 Persib Vs Madura United Ludes, Bojan Hodak Sampaikan Pesan Penting

Tiket Final Liga 1 Persib Vs Madura United Ludes, Bojan Hodak Sampaikan Pesan Penting

Liga Indonesia
Man City Vs Man United, Foden dan Haaland Ganas di Derbi Manchester

Man City Vs Man United, Foden dan Haaland Ganas di Derbi Manchester

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com