Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Final All England 2020, 2 Wakil Indonesia Berjuang Malam Ini

Kompas.com - 15/03/2020, 14:30 WIB
Nirmala Maulana Achmad

Penulis

KOMPAS.comAll England Open 2020 akan memasuki laga final pada hari ini, Minggu (15/3/2020) malam WIB.

Total, ada 10 wakil yang memperebutkan gelar juara turnamen BWF World Tour Super 1000 ini.

Indonesia mengirimkan dua wakil pada partai puncak. Mereka adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (ganda putra) dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (ganda campuran).

Marcus/Kevin akan berhadapan dengan wakil Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe.

Baca juga: Jadwal Final All England 2020, Dua Wakil Indonesia Perebutkan Gelar Juara

Pada All England kali ini, Minions - julukan Marcus/Kevin - berstatus sebagai unggulan pertama, sedangkan Endo/Watanabe unggulan keenam.

Namun demikian, Endo/Watanabe masih unggul 5-2 dalam rekor pertemuan dengan Marcus/Kevin.

Bahkan, dalam lima pertemuan terakhir, Endo/Watanabe selalu mengukir kemenangan atas Minions.

Pertemuan terakhir kedua pasangan terjadi pada BWF World Tour Finals 2019. Saat itu, Endo/Watanabe menang dengan skor 21-11, 15-21, 21-10.

Sementara itu, Praveen/Melati bakal berhadapan dengan Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand).

Ini akan menjadi pertemuan keenam bagi kedua pasangan.

Secara head-to-head, Praveen/Melati sementara unggul 3-2 atas Dechapol/Sapsiree.

Pada tiga pertemuan terakhir kedua pasangan, Praveen/Melati berhasil menang beruntun.

Baca juga: Jelang Final All England 2020, Praveen/Melati Sudah Paham Kekuatan Lawan

Adapun pada All England kali ini, Praveen/Melati berstatus sebagai unggulan kelima, sementara Dechapol/Sapsiree unggulan ketiga.

Sesuai jadwal final All England 2020, partai puncak akan digelar di Birmingham Arena, Inggris, Minggu (15/3/2020) mulai pukul 12.00 waktu setempat atau 19.00 WIB dan akan disiarkan secara langsung oleh TVRI.

Berikut jadwal lengkap final All England Open 2020:

WD - Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (3/Jepang) vs Du Yue/Li Yin Hui (6/China) - pukul 19.00 WIB

MS - Chou Tien Chen (1/Taiwan) vs Viktor Axelsen (2/Denmark) - pukul 20.00 WIB

XD - Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (3/Thailand) vs Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (5) - pukul 21.00 WIB

WS - Chen Yu Fei (2/China) vs Tai Tzu Ying (2/Taiwan) - pukul 22.00 WIB

MD - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (1) vs Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (6/Jepang) - pukul 23.00 WIB

*) jadwal final All England 2020 bisa berubah sesuai durasi pertandingan masing-masing partai.

Link live streaming final All England 2020 >>> Klik di sini atau di sini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com