Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

All England 2020, Wahyu/Ade Tumbang Usai Kalah dari Unggulan China

Kompas.com - 11/03/2020, 22:08 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

BIRMINGHAM, KOMPAS.com - Ganda putra Indonesia, Wahyu Nayaka Arya/Ade Yusuf Santoso, gagal melaju ke babak kedua All England 2020 setelah dikalahkan pasangan China.

Wahyu/Ade kalah dari Li Jun Hui/Liu Yu Chen yang menjadi unggulan ketiga All England 2020, Rabu (11/3/2020).

Bermain di Birmingham Arena, Wahyu/Ade menyerah dalam pertarungan sengit selama tiga gim dengan skor 13-21, 21-19, dan 8-21.

Hasil itu membuat Li/Liu sukses memperlebar rekor pertemuan atas Wahyu/Ade menjadi 3-0.

Selanjutnya, Li/Liu akan berhadapan dengan pemenang dari laga Kim Gi Jung/Lee Yong Dae (Korea Selatan) vs Huang Kai Xiang/Liu Cheng (China).

Baca juga: All England 2020, Fajar/Rian Tembus Babak Kedua Usai Bekuk Wakil Denmark

Jalannya pertandingan:

Pada awal gim pertama, Wahyu/Ade berhasil unggul cepat 3-1. Dua kesalahan Wahyu di depan net membuat Li/Liu berbalik memimpin 5-3.

Setelah unggul, Li/Liu menggempur pertahanan Wahyu/Ade dengan smes keras. Tercatat smash Li/Liu menghasilkan dua angka beruntun untuk memperbesar keunggulan menjadi 8-4.

Keunggulan itu berhasil dijaga Li/Liu hingga interval pertama 11-5.

Seusai jeda, kendali permainan masih dipegang oleh Li/Liu. Pertahanan Wahyu/Ade begitu mudah ditembus oleh Li/Liu dengan smes keras.

Tidak hanya itu, Ade juga sering kali kalah dalam duel di depan net dengan Liu sehingga bola pengembaliannya sering ke atas.

Li/Liu sempat mecetak empat angka beruntun hingga unggul 16-9. Gim pertama pada akhirnya berakhir 21-13 untuk kemenangan Li/Liu.

Baca juga: All England 2020, Jonatan Christie Nodai Rekor Pertemuannya dengan Lee Zii Jia

Wahyu/Ade memulai babak kedua dengan baik dan berhasil unggul 4-1. Wahyu/Ade pada awal gim kedua lebih berani adu pukulan drive dengan Li/Liu.

Namun, dua kesalahan beruntun Ade membuat Li/Liu berbalik unggul 8-6. Meski sempat mengejar, Wahyu/Ade harus kembali tertinggal saat interval kali ini dengan skor 11-10.

Setelah jeda, Wahyu/Ade masih kerap melakukan kesalahan sendiri. Ade yang bermain di depan net masih belum bisa mengimbangi permainan Liu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com