Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Tips Mengatur Suhu AC Sebelum Tidur Agar Nyaman dan Hemat Listrik

Kompas.com - 03/04/2022, 10:30 WIB
Muhamad Syahrial

Penulis

KOMPAS.com - Mengatur Suhu AC sebelum tidur penting dilakukan agar penghuni kamar tetap nyaman saat terlelap di bawah pendingin ruangan.

Pasalnya, tak sedikit orang yang justru merasa kedinginan saat tidur karena tidak mengatur suhu AC dengan tepat.

Selain demi kenyamanan, mengatur suhu AC saat sebelum tidur juga bermanfaat untuk menghemat biaya listrik.

Mengatur suhu AC juga dapat mencegah AC bekerja secara berlebihan yang membuatnya jadi lebih cepat rusak.

Sebagaimana diberitakan KOMPAS.com pada Rabu (30/3/2022), berikut ini empat tips mengatur suhu AC sebelum tidur agar nyaman dan hemat listrik:

Baca juga: 5 Kelebihan AC Inverter, dari Hemat Listrik hingga Lebih Awet

1. Pastikan ruang tidur tertutup rapat

Pastikan ruang tidur tertutup rapat sebelum mulai menyalakan AC. Tutup ventilasi, jendela, pintu, dan yang lainnya agar AC dapat berfungsi secara optimal.

2. Atur suhu awal AC tak kurang dari 25 derajat Celcius

Setelah menyalakan AC, atur suhu awal AC pada 25-28 derajat Celcius, tidak kurang dan tidak lebih.

Idealnya suhu ruangan dengan AC memiliki selisih 5-8 derajat Celcius dari ruangan yang tanpa AC.

Pastikan tidak langsung mengatur AC dengan suhu yang paling rendah, karena tubuh perlu berdaptasi dengan kondisi dingin.

Setelah AC diatur dinyalakan pada suhu 25-28 derajat Celcius selama beberapa saat, tetapi masih terasa kurang dingin atau sejuk, turunkan kembali suhu AC secara bertahap.

Baca juga: 3 Kegiatan yang Harus Dihindari Saat AC Menyala

Kurangi suhu AC satu per satu, hingga suhu yang diharapkan dan sesuai dengan kenyamanan untuk tidur dapat terasa.

3. Naikkan suhu AC jika sudah mulai mengantuk

Saat mulai mengantuk, naikkan suhu AC sebanyak 2-3 derajat Celcius di atas suhu yang telah ditetapkan sebelumnya. Dengan begitu, tubuh menjadi rileks dan tak perlu menggunakan suhu yang terlalu rendah.

Contohnya, suhu AC yang sebelumnya diatur sebesar 24 derajat Celcius, naikkan suhunya menjadi 26-27 derajat Celcius ketika mulai mengantuk.

Selain membuat tubuh rileks, menaikkan kembali suhu AC saat akan tertidur juga berguna untuk menghemat energi.

Akan tetapi, jika tidak ingin menaikkan kembali suhu AC saat hendak tidur, ubah mode AC menjadi Auto, sehingga pendingin ruangan dapat mengatur suhu secara otomatis.

Baca juga: Penyebab Penggunaan AC Bisa Tingkatkan Pemanasan Bumi

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com