Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Tips Mengatasi Email Tak Masuk ke Inbox Gmail

Kompas.com - 12/03/2022, 16:03 WIB
Artika Rachmi Farmita

Penulis

KOMPAS.com – Apakah Anda salah satu pengguna Gmail yang mengalami kesulitan dalam menerima email?

Gmail merupakan layanan email gratis yang dikembangkan oleh Google dan kini menjadi layanan email yang banyak digunakan oleh masyarakat dunia.

Meski sudah akrab dengan kehidupan sehari-hari, tak jarang masih banyak pengguna Gmail yang menemui kendala ketika menggunakannya.

Salah satu kendala yang mungkin ditemui adalah pengguna tak bisa menerima pesan masuk ke inbox Gmail.

Mengapa Gmail tak bisa menerima pesan? Lantas apa yang harus dilakukan jika Gmail tak bisa menerima pesan masuk di inbox email?

Dikutip dari How To Geek, berikut ini beberapa hal yang bisa dilakukan jika Gmail tak bisa menerima pesan masuk:

Baca juga: Apa Beda Konektor Micro USB dan USB Type C?

1. Periksa folder spam

Saat Anda merasa Gmail tak bisa menerima pesan email masuk, maka jangan lupa untuk mengecek ke folder “Spam”.

Google secara otomatis menyaring beberapa email sebagai spam, sehingga karena alasan tertentu mungkin Google akan mengirim pesan yang seharusnya Anda terima di Inbox ke folder Spam.

2. Periksa server Google

Meskipun jarang terjadi namun Anda bisa mengecek server Google apakah tengah mengalami down ataukah tidak.

Anda bisa mengeceknya melalui status Google Workspace pada link berikut dan melihat apakah ada kemungkinan Gmail sedang tidak aktif atau mengalami kendala.

Jika server Google tidak aktif sementara, bisa jadi itulah alasan mengapa pesan email Anda tidak masuk.

3. Perbarui Aplikasi Gmail

Memperbarui aplikasi penting dilakukan. Jika aplikasi Gmail kedaluwarsa maka hal tersebut bisa menyebabkan kesalahan sinkronisasi dan masalah lain yang berujung pada hilangnya sebagian email.

Untuk melakukan pembaruan, lakukan melalui App Store atau Google Play Store.

Baca juga: Bagaimana Cara Download Video TikTok Tanpa Watermark?

4. Lakukan uji coba kirim pesan ke diri sendiri

Jika pengguna tak bisa menerima pesan email dari orang lain di Gmail, maka pengguna bisa mencoba untuk mengecek email yang ada.

Cobalah untuk mengirim satu atau dua email ke akun Gmail Anda menggunakan akun dari layanan email lain seperti Yahoo atau Outlook.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com