Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral, Foto Uang Baru Rp 10.000 dengan Nomor Seri Unik "W118UUUUU", Bank Indonesia Bilang Begini

Kompas.com - 11/01/2023, 15:05 WIB
Dandy Bayu Bramasta,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sebuah twit yang menampilkan foto uang baru Rp 10.000 dengan nomor seri unik viral di media sosial.

Foto tersebut dibagikan akun Twitter ini, Minggu (8/1/2023).

"Dapet uang baru, tpi kok gini ya," demikian keterangan yang dituliskan pemilik akun.

Dalam foto yang diunggah, tampak uang baru Rp 10.000 memiliki nomor seri unik, yakni "W118UUUUU".

Hingga Rabu (11/1/2023) siang, twit foto uang baru Rp 10.000 dengan nomor seri unik tersebut telah dilihat lebih dari 824.000 pengguna Twitter.

Kompas.com kemudian mencoba melakukan konfirmasi terkait foto unggahan itu dengan mengirimkan direct message (DM) ke akun Twitter tersebut pada Selasa (10/1/2023).

Namun hingga Rabu siang, pesan yang Kompas.com kirimkan tak kunjung mendapatkan balasan.

Baca juga: Video Viral Pengendara Motor Terjatuh Setelah Gagal Standing di Depan Kantor Polisi, Begini Kejadiannya

Baca juga: Viral, Foto Penumpang Buka Pintu Kereta demi Bisa Memotret Lokomotif Vintage, KAI Buka Suara

Lantas, bagaimana penjelasan Bank Indonesia (BI)?

Penjelasan Bank Indonesia

Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI Erwin Haryono meragukan adanya nomor seri unik pada uang baru Rp 10.000 seperti yang beredar di media sosial tersebut.

Menurutnya, nomor seri uang Rp 10.000 itu diduga telah dimanipulasi.

"Berdasarkan analisis kami, nomor seri pada gambar tersebut kemungkinan merupakan hasil rekayasa digital," ujarnya, kepada Kompas.com dikutip Rabu.

Erwin menjelaskan, uang baru Rp 10.000 memiliki ciri umum pada bagian belakang, antara lain berupa nomor seri dengan bentuk asimetris.

Adapun nomor seri tersebut, kata dia, meliputi 3 huruf dan 6 angka dengan arah horizontal di bagian kiri dan arah vertikal di bagian kanan.

"(Hal itu) menunjuk Peraturan Bank Indonesia No.24/11/PBI/2022 tanggal 15 Agustus 2022 tentang Pengeluaran dan Pengedaran Uang Rupiah Kertas Pecahan 10.000 Tahun Emisi 2022," ujarnya.

Baca juga: Viral, Video Bocah Main Latto-latto Diduga di Rumah Sakit, PERSI Angkat Bicara

Ciri uang baru Rp 10.000

Dilansir dari laman peruri.co.id, uang baru Rp 10.000 memiliki dominasi warna ungu dengan desain gambar utama tokoh Pahlawan Nasional Frans Kaisiepo.

Terdapat lambang negara Garuda Pancasila, gambar kepulauan Indonesia, Bunga Cempaka Hutan Kasar, dan beberapa motif khas Indonesia, seperti motif Asmat Papua, dan motif Perisai Citak Asmat.

Pada bagian belakang, terdapat gambar Tari Pakarena dari Sulawesi Selatan dan pemandangan alam Taman Nasional Wakatobi.

Selain itu, Bunga Cempaka Hutan Kasar serta motif khas Indonesia seperti motif Ne'Limbongan Toraja dan motif Pa'Barana.

Baca juga: Viral, Video Sebut Tiga Remaja Putri Dikunci Petugas SPBU di Toilet karena Ketahuan Mandi, Ini Kata Pertamina

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Daftar Ponsel yang Dapat Menggunakan Layanan eSIM XL

Daftar Ponsel yang Dapat Menggunakan Layanan eSIM XL

Tren
Profil Wasit Nasrullo Kabirov yang Tuai Kecaman Usai Pimpin Laga Indonesia Vs Qatar

Profil Wasit Nasrullo Kabirov yang Tuai Kecaman Usai Pimpin Laga Indonesia Vs Qatar

Tren
7 Ras Anjing yang Hanya Memiliki Jenis Bulu Berwarna Putih

7 Ras Anjing yang Hanya Memiliki Jenis Bulu Berwarna Putih

Tren
Profil Lawrence Wong, Calon Perdana Menteri Singapura Pengganti Lee Hsien Loong

Profil Lawrence Wong, Calon Perdana Menteri Singapura Pengganti Lee Hsien Loong

Tren
Kronologi Penembakan Massal Chicago, Satu Anak Meninggal, 10 Luka-luka

Kronologi Penembakan Massal Chicago, Satu Anak Meninggal, 10 Luka-luka

Tren
4 Kontroversi Wasit Nasrullo Kabirov di Laga Indonesia Vs Qatar

4 Kontroversi Wasit Nasrullo Kabirov di Laga Indonesia Vs Qatar

Tren
5 Fakta Penikaman di Gereja Sydney, Pelaku Masih Berusia 15 Tahun

5 Fakta Penikaman di Gereja Sydney, Pelaku Masih Berusia 15 Tahun

Tren
DPR AS Didesak Beri Bantuan 14 Miliar Dollar ke Israel, Untuk Apa?

DPR AS Didesak Beri Bantuan 14 Miliar Dollar ke Israel, Untuk Apa?

Tren
Benarkah Sering Pakai Headset Bisa Bikin Tuli? Ini Kata Dokter THT

Benarkah Sering Pakai Headset Bisa Bikin Tuli? Ini Kata Dokter THT

Tren
Istri Dokter TNI Terjerat UU ITE Usai Ungkap Perselingkuhan Suami, Ini Kata Ahli Hukum

Istri Dokter TNI Terjerat UU ITE Usai Ungkap Perselingkuhan Suami, Ini Kata Ahli Hukum

Tren
7 Teh Ampuh Turunkan Kadar Gula Darah, Cocok untuk Penderita Diabetes

7 Teh Ampuh Turunkan Kadar Gula Darah, Cocok untuk Penderita Diabetes

Tren
Iran Serang Israel, Apakah Berdampak pada Konflik Hamas-Israel di Gaza?

Iran Serang Israel, Apakah Berdampak pada Konflik Hamas-Israel di Gaza?

Tren
Lebih dari 50 Spesies Laut Tak Dikenal Ditemukan di Dekat Pulau Paskah

Lebih dari 50 Spesies Laut Tak Dikenal Ditemukan di Dekat Pulau Paskah

Tren
BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat-Angin Kencang 16-17 April 2024

BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat-Angin Kencang 16-17 April 2024

Tren
[POPULER TREN] Anggota TNI Disebut Foto Penumpang Kereta Tanpa Izin | Terapis di Sleman Menunggak Sewa dan Bawa Kabur Barang Kontrakan

[POPULER TREN] Anggota TNI Disebut Foto Penumpang Kereta Tanpa Izin | Terapis di Sleman Menunggak Sewa dan Bawa Kabur Barang Kontrakan

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com