Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Tradisi Unik 17 Agustus di Berbagai Wilayah di Indonesia

Kompas.com - 17/08/2022, 18:03 WIB
Taufieq Renaldi Arfiansyah,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Menyambut hari Kemerdekaan RI, masyarakat di seluruh penjuru Indonesia merayakan dengan sejumlah kegiatan. 

Sejumlah tradisi yang selama dua tahun terakhir tidak terlaksana karena masih dalam masa pandemi mulai bisa dilaksanakan. 

Seperti lomba-lomba di kampung dan tradisi yang sudah dilakukan turun-temurun menyambut Hari Kemerdekaan

Baca juga: Mengenal Bendera Pusaka Merah Putih yang Dijahit Fatmawati

Tradisi unik 17 Agusutus-an

Dikutip dari Wonderful Indonesia, berikut adalah beberapa tradisi unik yang digelar masyarakat untuk merayakan hari kemerdekaan Indonesia:

1. Tirakatan

Bagi masyarakat yang tinggal di wilayah Jawa, mungkin sudah tidak asing lagi dengan yang namanya Tirakatan.

Tirakatan adalah tradisi wajib yang biasa dilakukan setiap tanggal 16 Agustus malam. Acara ini biasanya dihadiri oleh para sesepuh dan pejabat desa, serta warga setempat.

Susunan acaranya meliputi pembacaan sajak atau mengenang jasa pahlawan, mengheningkan cipta, doa bersama, lalu kemudian dilanjutkan dengan makan bersama satu kampung.

Biasanya, dalam acara ini juga akan ada penyerahan hadiah untuk berbagai macam lomba yang sudah diadakan sebelumnya.

2. Pacu Kude di Aceh

Tradisi Pacu Kude atau pacuan kuda merupakan tradisi yang dimainkan setelah musim panen oleh masyarakat Aceh pada masa kolonial Belanda.

Namun setelah kemerdekaan pada 1956, pemerintah setempat resmi mengambil alih penyelenggaraan tradisi Pacu Kude.

Sejak saat itu, masyarakat Aceh mengganggap Pacu Kude sebagai simbol perjuangan rakyat untuk mendapat kemerdekaan.

Oleh sebab itu, tradisi Pacu Kude terus dilakukan dalam rangkat merayakan HUT RI setiap tahunnya.

Baca juga: Tari Guel dan Pacu Kude, Warisan Budaya Tak Benda Indonesia

Halaman Berikutnya
Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com