Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kaleidoskop: Bencana Alam dan Kecelakaan Terbesar Sepanjang 2021

Kompas.com - 27/12/2021, 17:30 WIB
Nur Rohmi Aida,
Rendika Ferri Kurniawan

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Tahun 2021 beberapa hari lagi akan berakhir.

Sepanjang 2021 ini, terdapat sejumlah peristiwa di tanah air, bencana alam, kecelakaan pesawat, dan kapal.

Peristiwa-peristiwa ini cukup mengagetkan dan meninggalkan duka mendalam bagi masyarakat Indonesia.

Berikut berbagai peristiwa duka yang terjadi di sepanjang 2021 bagi masyarakat Indonesia:

Baca juga: Gempa Majene, Berikut Deretan Bangunan Vital yang Alami Kerusakan

1. Gempa Mamuju dan Majene

Awal 2021, dua gempa berkekuatan cukup besar mengguncang daerah Mamuju dan Majene Sulawesi Barat.

Gempa pertama berkekuatan magnitudo 5,9 terjadi Kamis (14/1/2021) pukul 14.45 WITA.

Sedangkan gempa kedua dengan skala magnitudo 6,2 terjadi pada 15 Januari 2021 pukul 02.28 WITA.

Gempa yang terjadi di Mamuju dan Majene ini tidak berpotensi tsunami dan diduga kuat terjadi akibat adanya aktivitas Sesar Naik Mamuju.

Akibat peristiwa ini, setidaknya 300 rumah warga rusak dan sebanyak 27 orang meninggal.

Baca juga: Misteri Cuaca dan Kendali Pesawat Sriwijaya SJ 182

2. Kecelakaan pesawat Sriwijaya Air SJ 182

Di bulan Januari, tepatnya pada Sabtu (9/1/2021) pesawat komersial Sriwijaya Air dengan kode penerbangan SJ 182 rute Jakarta-Pontianak jatuh di perairan Kepulauan Seribu.

Pesawat tersebut hilang kontak beberapa menit usai lepas landas.

Melansir Kompas.com, 10 Januari 2021, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyebut, sebelum hilang pesawat sempat meminta naik ke ketinggian 29.000 kaki.

Sementara itu, mengutip Kompas.com, 31 Maret 2021, Ketua KNKT Soerjanto Tjahjono mengatakan, SJ 182 tidak pecah di udara.

Hal ini berdasarkan data tim SAR gabungan yang menemukan puing-puing pesawat di perairan Kepulauan Seribu.

Pesawat SJ 182, menurutnya diduga pecah saat membentur ke air.

"Jadi ada yang mengatakan bahwa pesawat pecah di atas udara itu tidak benar. Jadi pesawat secara utuh sampai membentur air, tidak ada pecah di udara," kata Soerjanto

Adapun dalam kecelakaan tersebut terdapat 62 penumpang yang terdiri dari 6 kru aktif, 46 penumpang dewasa, 7 anak-anak dan 3 bayi.

Baca juga: 4 Fakta Hilangnya Kapal Selam KRI Nanggala-402, dari Lokasi hingga Kronologi

3. Tenggelamnya KRI Nanggala

Pada Rabu (21/4/2021), duka kembali muncul usai kapal selam TNI AL KRI Nanggala 402 hilang kontak.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

[POPULER TREN] Jalan Kaki untuk Menurunkan Berat Badan | Kenaikan UKT Unsoed

[POPULER TREN] Jalan Kaki untuk Menurunkan Berat Badan | Kenaikan UKT Unsoed

Tren
Profil Shaun Evans, Wasit Indonesia vs Korsel Piala Asia U23 2024

Profil Shaun Evans, Wasit Indonesia vs Korsel Piala Asia U23 2024

Tren
Kenya Diterjang Banjir Bandang, KBRI Pastikan Kondisi WNI Aman

Kenya Diterjang Banjir Bandang, KBRI Pastikan Kondisi WNI Aman

Tren
Jadwal Festival Lampion Waisak Borobudur 2024, Tukar Tiket Mulai Mei

Jadwal Festival Lampion Waisak Borobudur 2024, Tukar Tiket Mulai Mei

Tren
Penelitian Menemukan Bagaimana Kucing Menghasilkan Suara Dengkuran Uniknya

Penelitian Menemukan Bagaimana Kucing Menghasilkan Suara Dengkuran Uniknya

Tren
Daftar Pelatih Timnas Indonesia dari Masa ke Masa, Shin Tae-yong Paling Lama

Daftar Pelatih Timnas Indonesia dari Masa ke Masa, Shin Tae-yong Paling Lama

Tren
Belum Terjual, Mobil Mario Dandy Dilelang mulai Rp 809 Juta, Simak Cara Belinya

Belum Terjual, Mobil Mario Dandy Dilelang mulai Rp 809 Juta, Simak Cara Belinya

Tren
Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Shin Tae-yong dan Pratama Arhan Akan Hadapi Rekannya

Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Shin Tae-yong dan Pratama Arhan Akan Hadapi Rekannya

Tren
Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Kick Off 00.30 WIB

Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Kick Off 00.30 WIB

Tren
Kronologi Perampok Sebar Uang Curian Rp 250 Juta untuk Mengecoh Kejaran Warga di Jambi

Kronologi Perampok Sebar Uang Curian Rp 250 Juta untuk Mengecoh Kejaran Warga di Jambi

Tren
20 Negara Penduduk Terbanyak di Dunia 2024, Indonesia Nomor Berapa?

20 Negara Penduduk Terbanyak di Dunia 2024, Indonesia Nomor Berapa?

Tren
Ilmuwan Akhirnya Tahu Apa Isi Bulan, Disebut Mirip dengan Bumi

Ilmuwan Akhirnya Tahu Apa Isi Bulan, Disebut Mirip dengan Bumi

Tren
14 Kepala Daerah Penerima Satyalancana dari Jokowi, Ada Bobby tapi Gibran Batal Hadir

14 Kepala Daerah Penerima Satyalancana dari Jokowi, Ada Bobby tapi Gibran Batal Hadir

Tren
KAI Sediakan Fitur 'Connecting Train' untuk Penumpang yang Tidak Dapat Tiket di Stasiun

KAI Sediakan Fitur "Connecting Train" untuk Penumpang yang Tidak Dapat Tiket di Stasiun

Tren
Daftar Dugaan Keterlibatan Keluarga SYL dalam Pencucian Uang, Digunakan untuk Skincare dan Renovasi Rumah

Daftar Dugaan Keterlibatan Keluarga SYL dalam Pencucian Uang, Digunakan untuk Skincare dan Renovasi Rumah

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com