Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Otopsi Jenazah Membuktikan Covid-19 Berasal dari Bakteri

Kompas.com - 27/06/2021, 12:05 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com - Di media sosial Facebook, beredar narasi yang menyebut bahwa Rusia melakukan otopsi jenazah Covid-19 dan menemukan penyebab Covid-19 adalah bakteri.

Narasi itu juga menyebut bahwa bakteri ini berkaitan dengan radiasi jaringan 5G.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, informasi tersebut keliru.

Laman Kementerian Kesehatan Rusia menyatakan bahwa Covid-19 sebagai virus dan sumber penyakit itu disebabkan oleh virus SARS-CoV-2.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) juga mengatakan tidak ada penelitian yang menghubungkan paparan teknologi nirkabel dengan efek negatif pada kesehatan.

Narasi yang beredar

Informasi mengenai penyebab Covid-19 adalah bakteri disebarkan oleh akun Facebook EmplawasBoy MrBrowny, pada 2 Mei 2021 pukul 10.47 WIB.

Ia menyebut bahwa Rusia adalah negara pertama di dunia yang melakukan otopsi post mortem terhadap jenazah Covid-19.

"Setelah penyelidikan menyeluruh, ditemukan bahwa Covid-19 tidak ada sebagai virus, melainkan bakteri yang telah terpapar radiasi dan menyebabkan kematian manusia melalui pembekuan darah," tulis dia.

Narasi itu mengatakan bakteri menyebabkan pembekuan pembuluh darah, sehingga pengobatannya menggunakan antibiotik.

"Penyakit ini adalah tipuan global, "tidak lain adalah koagulasi fellium-intravaskular (trombosis) dan metode pengobatannya adalah kuratif". Tablet antibiotik Anti-inflamasi dan Minum antikoagulan (aspirin). Hal ini menunjukkan bahwa penyakit dapat disembuhkan," tulisnya.

Ia juga menyinggung bahwa bakteri bersumber dari paparan radiasi jaringan 5G.

"Bagikan informasi ini dengan keluarga, tetangga, kenalan, teman, kolega Anda sehingga mereka dapat menghilangkan rasa takut terhadap Covid-19 dan menyadari bahwa ini bukan virus, tetapi bakteri yang hanya terpapar radiasi 5G," tulis dia.

Narasi serupa juga disebarkan di sini dan di sini.

Unggahan akun Facebook EmplawasBoy MrBrowny menyebut Covid-19 berasal dari bakteri.akun Facebook EmplawasBoy MrBrowny Unggahan akun Facebook EmplawasBoy MrBrowny menyebut Covid-19 berasal dari bakteri.

Ada beberapa hal yang perlu digali terkait narasi di atas:

  1. Betulkah Rusia negara pertama yang yang melakukan otopsi jenazah Covid-19 dan menyimpulkan bahwa Covid-19 berasal dari bakteri?
  2. Betulkah bakteri penyebab Covid-19 menyebabkan pembekuan di pembuluh darah?
  3. Apakah Covid-19 bisa disembuhkan dengan minum obat anti-inflamasi dan antikoagulan?
  4. Betulkah Covid-19 berasal dari bakteri akibat radiasi jaringan 5G?

Penelusuran Kompas.com

Dari penelusuran Kompas.com, informasi yang menyebut bahwa Covid-19 disebabkan oleh bakteri adalah salah.

HOAKS ATAU FAKTA?

Jika Anda mengetahui ada berita viral yang hoaks atau fakta, silakan klik tombol laporkan hoaks di bawah ini

closeLaporkan Hoaks checkCek Fakta Lain
Berkat konsistensinya, Kompas.com menjadi salah satu dari 49 Lembaga di seluruh dunia yang mendapatkan sertifikasi dari jaringan internasional penguji fakta (IFCN - International Fact-Checking Network). Jika pembaca menemukan Kompas.com melanggar Kode Prinsip IFCN, pembaca dapat menginformasikannya kepada IFCN melalui tombol di bawah ini.
Laporkan
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com