Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Helen McCrory, Aktris Legendaris Inggris yang Meninggal karena Kanker

Kompas.com - 17/04/2021, 21:25 WIB
Rosy Dewi Arianti Saptoyo,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penonton serial Peaky Blinders dan Harry Potter tentu tak asing dengan sosok Helen McCrory.

Ia adalah aktris asal Inggris yang berperan dalam beberapa film-film favorit mancanegara.

Perempuan berusia 52 tahun ini tutup usia pada Jumat (16/4/2021).

Ia meninggal dunia setelah berjuang melawan kanker. Kabar duka ini diumumkan langsung oleh suaminya, Damian Lewis.

Baca juga: Profil DMX, Rapper Legendaris yang Meninggal karena Serangan Jantung

Berbagai ucapan duka datang dari kerabat Helen. Baik aktor, maupun penulis.

Bagaimana kehidupan Helen McCrory dan sepak terjangnya di dunia layar kaca?

Awal kehidupan

Helen McCrory lahir pada 17 Agustus 1968 di Paddington, London, Inggris.

Ayahnya adalah seorang diplomat dari Glasgow, Skotlandia, bernama Iain McCrory. Sementara, ibunya yang bernama Anne, berasal dari Welsh.

Helen memiliki dua saudara kandung, John dan Catherine.

Melansir thefamouspeople.com, semasa kecil, mereka berpindah-pindah rumah dan dibesarkan di berbagai negara. Seperti, Nigeria, Norwegia, Kamerun, Zanzibar, Madagaskar, Tanzania, dan Paris.

Helen bersekolah di Queenswood School di Hertfordshire dan kemudian menghabiskan beberapa waktu di Italia.

Sekembalinya ke Ingrris, Helen mulai menapaki dunia seni peran dengan bersekolah di Drama Center di London.

Baca juga: Profil Mary Jane Fiesta Veloso, Terpidana Mati Kasus Narkoba asal Filipina

Karier akting

Helen memulai karier aktingnya di atas panggung pada 1990 dari melalui drama "The Importance of Being Earnest".

Tahun berikutnya, ia muncul di "Blood Wedding" di Teater Nasional, Inggris.

Berkat penampilannya, Helen meraih Penghargaan Aktris Terbaik Manchester Evening News.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com