Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengintip Kecanggihan Jet Tempur F-35 Bidikan Menhan Prabowo

Kompas.com - 16/10/2020, 13:41 WIB
Dandy Bayu Bramasta,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dikabarkan melawat ke Amerika Serikat (AS) untuk bertemu dengan Menteri Pertahanan AS Mark Esper.

Sebelumnya, Prabowo sendiri diketahui sempat dilarang untuk masuk ke AS karena dituduh telah melakukan pelanggaran hak asasi manusia (HAM), semasa masih menjabat sebagai Danjen Kopassus.

Kendati demikian, pihak Kemenhan Indonesia enggan mengomentari rencana perjalanan Prabowo.

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: Pesawat Bomber B-52 Bertabrakan dengan Jet Tanker di Spanyol

Namun, seorang pejabat pemerintahan Indonesia yang enggan disebut namanya mengungkapkan bahwa salah satu daftar keinginan Jakarta adalah road map untuk mendapatkan jet tempur F-35.

Sekalipun demikian, pejabat itu mengaku kurang optimistis AS akan memberikan karpet merah bagi Indonesia untuk mendapatkan salah satu jet tempurnya.

"Jujur, kami tidak berharap banyak," ungkap pejabat itu.

Baca juga: Menilik Spesifikasi dan Kecanggihan Airbus A330-900 Neo, Pesawat Garuda yang Bermasker

Lantas, seperti apa spesifikasi jet tempur F-35 ini?

Miliki 3 varian

Jet tempur siluman baru Israel, F-35, buatan Lockheed Martin, AS, dalam terbang uji coba. (Foto: Dok)Lockheed Martin/Jerusalem Post Jet tempur siluman baru Israel, F-35, buatan Lockheed Martin, AS, dalam terbang uji coba. (Foto: Dok)

Melansir laman f35.com, jet tempur F-35 merupakan pesawat buatan perusahaan Lockhee Martin. Pesawat ini memiliki tiga varian yakni F-35A, F-35B, dan F-35C.

Varian F-35A memiliki tipe conventional take off and landing (CTOL).

Tipe pesawat ini khusus digunakan oleh angkatan udara. Pesawat ini membutuhkan landasan pacu yang panjang saat tak eff maupun landing.

Baca juga: Viral, Video Wanita Berjalan di Atas Sayap Pesawat, Apa Alasannya?

F-35A adalah pesawat tempur multiperan yang gesit, serbaguna, dan berkinerja tinggi yang memberikan kemampuan yang tak tertandingi dan kesadaran situasional yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Paket sensor canggih F-35A dirancang untuk mengumpulkan dan mendistribusikan lebih banyak informasi daripada pesawat tempur mana pun.

Sementara itu, F-35B memiliki kemampuan lepas landas dalam jarak pendek dan dapat mendarat secara vertikal atau short take off and vertical landing (STOVL). Kapasitas F-35B juga lebih ringan sepertiga dari F-35A.

Baca juga: CDC Sebutkan Adanya Penyebaran Covid-19 di Pesawat, Ini Penjelasannya...

Pengoperasian F-35B STOVL dimungkinkan melalui sistem berpenggerak poros yang dipatenkan Rolls-Royce dan mesin yang dapat berputar 90 derajat ketika dalam mode lepas landas pendek atau pendaratan vertikal.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com