Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berikut Wilayah di Indonesia yang Berpotensi Alami Kekeringan Tingkat Waspada hingga Awas

Kompas.com - 15/07/2020, 13:11 WIB
Dandy Bayu Bramasta,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi terjadinya kekeringan di sejumlah wilayah di Indonesia.

Berdasarkan hasil monitoring kejadian hari kering berturut-turut dan prediksi probabilistik curah hujan dasarian, terdapat indikasi potensi kekeringan meteorologis hingga dua dasarian ke depan.

Deputi Bidang Klimatologi BMKG Herizal mengatakan, indikasi potensi kekeringan meteorologis hingga dua dasarian ke depan dinyatakan dengan status waspada hingga awas.

"Dari hasil analisis BMKG, teridentifikasi adanya potensi kekeringan meteorologis yang tersebar di sejumlah wilayah," ujar Herizal seperti dalam rilis yang diterima Kompas.com, Rabu (15/7/2020).

Baca juga: Fenomena Kemunculan Oarfish dan Mitos Prediksi Gempa...

Status waspada

Dari hasil monitoring tersebut, wilayah yang berpotensi mengalami kekeringan meteorologis dengan kategori waspada di antaranya adalah:

1. Bali: Kota Denpasar

2. Jawa Barat: Kab Cianjur, Kab. Cirebon

3. Jawa Tengah: Kab. Demak, Kab. Karanganyar

4. Jawa Timur: Kab. Blitar, Kab. Gresik, Kab. Jember, Kota Surabaya, Kab. Lumajang, Kab. Mojokerto, Kab. Ponorogo, Kab. Probolinggo, Kab. Trenggalek

5. Maluku: Kab. Maluku Barat Daya, Kep. Tanimbar

6. Nusa Tenggara Barat: Kab. Lombok Barat, Kab. Lombok Utara

7. Nusa Tenggara Timur: Kab. Alor, Kab. Manggarai Barat, Kab. Manggarai Timur, Kab. Nagekeo, Kab. Ngada, Kab. Sumba Barat, Kab. Sumba Tengah, Kab. Timor Tengah Utara

Baca juga: Berkaca dari Gempa di Rangkasbitung dan Jepara, Mengapa Indonesia Kerap Dilanda Gempa Bumi?

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com