Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simak, Cara dan Link Daftar Ulang 4 Politeknik Jalur SBMPN

Kompas.com - 04/07/2020, 11:44 WIB
Mela Arnani,
Virdita Rizki Ratriani

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Hasil Seleksi Bersama Nasional Masuk Politeknik Negeri (SBMPN) telah diumumkan.

Jalur ini merupakan seleksi jalur tes bagi calon peserta yang akan melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi bidang vokasi atau Politeknik dan Politani Negeri di seluruh Indonesia.

Sebanyak 42 politeknik yang tersebar di seluruh Tanah Air turut menyeleksi calon siswanya melalui jalur ini.

Kuota jalur SBMPN sebanyak 40 persen dari 46 kursi yang tersedia. Berikut cara registrasi ulang di empat politeknik:

Baca juga: Info Pengumuman SBMPN 2020, Daftar Ulang, dan Seleksi Mandiri

1. Politeknik Negeri Jakarta

Melansir situs resmi, registrasi ulang di politeknik ini dapat dilakukan mulai 5-9 Juli 2020 melalui laman http://daftarulang.penerimaan.pnj.ac.id

Login dapat dilakukan dengan memasukkan nomor pendaftaran dan tanggal lahir. Setelah itu mahasiswa baru dapat mengisi data yang ada dengan sebenar-benarnya.

Bagi yang memilih Uang Kuliah Tunggal (UKT) I dan II, dapat melakukan pengisian formulir melalui alamat pnj.ac.id/url/UKT1_2.

Pengumuman UKT berlangsung pada 13 Juli 2020. Sementara itu, jika data telah diisi, klik simpan.

Menu edit biodata dapat digunakan jika ingin melakukan perubahan data, sedangkan untuk mencetak bukti daftar ulang dapat dengan memilih menu cetak form biodata.

Saat verifikasi data, sejumlah dokumen perlu dibawa mahasiswa baru. Berikut tahapan selanjutnya yang harus dilakukan peserta yang lulus seleksi:

1. Daftar ulang online dan UKT
2. Pengumuman UKT
3. Pembayaran UKT
4. Mencetak KTM sementara
5. Penyerahan berkas

Informasi lengkap mengenai daftar ulang PNJ dapat diakses di sini.

Baca juga: Cek Pengumuman SBMPN 2020, 4 Juli 2020 Pukul 00.01 WIB di sbmpn.politeknik.or.id

2. Politeknik Negeri Bandung

Melansir situs resmi polban.ac.id, peserta yang dinyatakan lolos tahap 1 wajib mengirimkan berkas ke Panitia SBMPN POLBAN di loket akademik atau lewat kurir mulai tanggal 5 Juli 2020.

Penerimaan berkas paling lambat 10 Juli 2020 atau 6 Juli 2020 berdasarkan cap pos dengan pengiriman tercatat.

Panitia menegaskan bahwa pengiriman berkas diluar jadwal tersebut tidak akan diproses dan peserta yang tak mengumpulkan berkas dinyatakan gugur.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com