Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Candi-candi Peninggalan Dinasti Sanjaya

Kompas.com - 29/03/2023, 16:00 WIB
Susanto Jumaidi,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Dinasti Sanjaya adalah salah satu dinasti yang pernah berkuasa di Kerajaan Medang atau Mataram Kuno.

Diperkirakan Dinasti Sanjaya didirikan oleh Raja Sanjaya yang bernama Rakai Mataram sebagaimana tertera pada prasasti-prasasti peninggalan Mataram Kuno, seperti Prasasti Mantyasih.

Prasasti Mantyasih yang bertahun 907 Masehi ini berisi tentang daftar nama-nama raja yang memerintah di Medang.

Tersebut dalam daftar nama-nama raja itu, Rakai Mataram berada dalam urutan pertama di antara raja-raja lain.

Dinasti Sanjaya pun meninggalkan berbagai peninggalan bersejarah, di antaranya adalah candi-candi yang masih bisa kita temui hingga kini.

Berikut ini candi-candi peninggalan Dinasti Sanjaya:

 

Baca juga: Situs Liyangan, Bekas Permukiman Masyarakat Mataram Kuno

Candi di Gunung Wukir

Keberadaan candi di Gunung Wukir Magelang ini besar kemungkinan adalah salah satu bentuk peninggalan Dinasti Sanjaya.

Hal ini berlandaskan informasi dalam Prasasti Canggal yang berasal dari tahun 654 saka atau 732 Masehi di Bukit Wukir, Kecamatan Salam, Magelang.

Situs Gunung WukirSNI jilid 2 Situs Gunung Wukir

Candi di Dataran Tinggi Dieng

Dataran Tinggi Dieng Jawa Tengah juga menjadi saksi dari keagungan karya dari peradaban Dinasti Sanjaya.

Candi-candi yang tersebar di dataran tinggi Dieng ini memiliki karakteristik yang unik dalam maksud bentuknya mungil dan sederhana.

Dilihat dari corak religius yang melekat pada candi-candi di dataran tinggi Dieng bernuansa Hindu Siwa.

Berikut beberapa komplek candi yang tersebar di Dataran Tinggi Dieng:

Baca juga: Sejarah Candi Karangnongko di Klaten

Candi Arjuna

Komplek Candi Arjuna adalah objek candi yang paling ramai dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun internasional.

Di komplek ini memiliki empat buah candi utama yang sempurna dari las sampai ujungnya. Selain itu, masih ada satu lagi bangunan yang disebut candi pendamping.

Candi Puntadewa

Candi Puntadewa yang berukuran 4,44 x 4,44 ini barangkali sangat akrab dengan telinga masyarakat Indonesia khususnya yang sering berkunjung ke dataran tinggi Dieng.

Lokasi Candi Puntadewa ini kerap menjadi latar acara upacara Dieng Culture Festival yang diadakan setiap tahun.

Keunikan lain yang dimiliki oleh Candi Puntadewa adalah merupakan situs candi yang paling tua di komplek Candi Arjuna.

Selain dua candi ini, masih ada candi lain yang merupakan mahakarya Dinasti Sanjaya yang ada di Dieng yaitu:

  • Candi Srikandi
  • Candi Sembadra
  • Candi Semar
  • Candi Bima
  • Candi Gatotkaca
  • Candi Bima
  • dan Candi Dwarawati.

Baca juga: Candi Dawangsari, Stupa Peninggalan Mataram Kuno

Referensi:

  • Poesponegoro & Nugroho. (2008). Sejarah Nasional Indonesia Jilid 2. Jakarta: Balai Pustaka.
  • https://kanimwonosobo.kemenkumham.go.id/2014/01/01/candi-dieng-mahakarya-dinasti-sanjaya/
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com