Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Setiap Bayi yang Lahir di Como, Punya Jersey Como 1907

Kompas.com - 15/05/2024, 19:15 WIB
Aliyah Shifa Rifai,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pada awal kedatangan ke Como yang terletak di bagian utara Italia, Djarum Grup membuat beberapa program yang memberikan keuntungan bagi klub Como 1907, para penggemar, dan warga sekitar.

Hal tersebut disampaikan oleh perwakilan Como 1907 dan Djarum Grup, Mirwan Suwarso, kepada rekan media dari grup Kompas Gramedia pada Rabu (15/5/2024).

Salah satu strategi dari Djarum Grup untuk mengenal warga Como lebih dekat adalah menjalankan program “Como for Como”.

Program tersebut merupakan bisnis cenderamata dengan profit yang dibagi untuk kedua pihak.

Melalui efek positif dari program ini, masyarakat Como pun tertarik untuk mengenal tentang Indonesia.

“Kita punya program namanya Como for Como di mana kita membantu bisnis souvenir dan merchandise. Kita yang bikinin dan kita supply ke toko-toko. Ada 325 toko di Como yang kita supply barang-barang ini untuk mereka jual.”

Baca juga: Como 1907 Berkomitmen untuk Kembangkan Potensi Sepak Bola Putri Tanah Air

“Mereka boleh ambil 25 persen keuntungannya, 25 persen lagi kita kembalikan ke masyarakat untuk membangun program-program komunitas baik prasarana medis atau apa pun itu,” jelas Mirwan.

Selanjutnya, Djarum Grup juga membuat program lain yang dapat dinikmati warga Como sejak mereka baru terlahir ke dunia.

“Sekarang ini, setiap bayi yang lahir di Como pasti akan mendapat baju bayi Como dari kami, plus kami kasih tiket satu musim pada saat dia nanti cukup besar untuk datang ke stadion. Kami kasih dua tiket, jadi mungkin buat dia sama ayahnya,” kata Mirwan.

Selain itu, tiket gratis juga menjadi hak untuk seluruh anak sekolah yang belum menginjak usia 13 tahun.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Sports Kompascom (@sports.kompascom)

“Lalu kita bikin program bahwa semua anak sekolah di bawah 13 tahun boleh nonton ke pertandingan gratis,” sebut Mirwan.

Baca juga: Kolaborasi PSSI dan Como, Timnas U20 Indonesia Akan TC di Fasilitas Klub

Sebagai informasi, Mirwan mengatakan bahwa masyarakat Como baru bersikap hangat ke mereka sejak dua tahun lalu.

“Ketika kita datang, mereka memandang kita, aduh, dengan penuh kecurigaan. Baru dua tahun lalu mereka hangat ke kita,” ungkap Mirwan.

“Karena kita mencoba semua hal layaknya bagaimana orang-orang Como akan bersikap atau bertindak,” sambungnya.

Setelah membuat sejumlah program untuk penggemar Como 1907 dan warga sekitar, kini mereka mulai menjadikan Indonesia sebagai tempat berlibur mereka saat musim panas, terkhusus Candi Borobudur dan Pulau Bali.

"Efek Indonesia-nya baru muncul setelah kami menjadi warga Como dulu," jelas Mirwan. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Vs Filipina: Jordi Amat Absen, Jay Idzes Siap

Timnas Indonesia Vs Filipina: Jordi Amat Absen, Jay Idzes Siap

Timnas Indonesia
Cerita Wasit Bulu Tangkis Qomarul Lailiah, Perjuangan 15 Tahun Dapat Sertifikat BWF

Cerita Wasit Bulu Tangkis Qomarul Lailiah, Perjuangan 15 Tahun Dapat Sertifikat BWF

Badminton
Italia Menuju Euro 2024 dengan Playmaker Dobel, Sutradara Nomor 21

Italia Menuju Euro 2024 dengan Playmaker Dobel, Sutradara Nomor 21

Liga Italia
Hasil Argentina Vs Ekuador 1-0: Messi Cadangan, Di Maria Pahlawan

Hasil Argentina Vs Ekuador 1-0: Messi Cadangan, Di Maria Pahlawan

Internasional
Persebaya Akan Beri Kejutan, Rekrutan Anyar Jelang Ulang Tahun

Persebaya Akan Beri Kejutan, Rekrutan Anyar Jelang Ulang Tahun

Liga Indonesia
Hodak Susun Rencana Usai Persib Juara, Tunggu Piala Presiden, Butuh Uji Coba

Hodak Susun Rencana Usai Persib Juara, Tunggu Piala Presiden, Butuh Uji Coba

Liga Indonesia
Suara Penggemar Indonesia Open 2024: Kritik Harga Tiket, Saran untuk PBSI

Suara Penggemar Indonesia Open 2024: Kritik Harga Tiket, Saran untuk PBSI

Badminton
Hazard Cetak Gol Lagi di Stamford Bridge, Del Piero Julurkan Lidah

Hazard Cetak Gol Lagi di Stamford Bridge, Del Piero Julurkan Lidah

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Jadwal Timnas Indonesia Vs Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
PSSI Siapkan Bonus jika Indonesia Lolos Fase Berikut Kualifikasi Piala Dunia

PSSI Siapkan Bonus jika Indonesia Lolos Fase Berikut Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Gagal di Indonesia Open, PBSI Akan Cari Sebab Performa Atlet Menurun

Gagal di Indonesia Open, PBSI Akan Cari Sebab Performa Atlet Menurun

Badminton
Hasil Italia Vs Bosnia-Herzegovina, Gol Frattesi Bawa Azzurri Menang

Hasil Italia Vs Bosnia-Herzegovina, Gol Frattesi Bawa Azzurri Menang

Internasional
Hasil Perancis Vs Kanada 0-0: 2 Kans Terhalang Tiang, Mbappe Buntu

Hasil Perancis Vs Kanada 0-0: 2 Kans Terhalang Tiang, Mbappe Buntu

Internasional
Timnas Indonesia Vs Filipina, Ernando Ari Sudah Mulai Tersenyum

Timnas Indonesia Vs Filipina, Ernando Ari Sudah Mulai Tersenyum

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Filipina: Sumardji Minta Rumput SUGBK Diperhatikan

Indonesia Vs Filipina: Sumardji Minta Rumput SUGBK Diperhatikan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com