Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Timnas Indonesia Vs Jepang: Malam Ini, Laga Hidup Mati Garuda

Kompas.com - 24/01/2024, 05:25 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Jadwal timnas Indonesia vs Jepang akan dilangsungkan malam ini. Pertandingan kontra Samurai Biru menjadi laga hidup mati Garuda untuk lolos fase gugur Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia akan melawan Jepang pada pertandingan terakhir Grup D Piala Asia 2023.

Laga timnas Indonesia vs Jepang tersebut bakal digelar di Stadion Al Thumama, Doha, pada Rabu (24/1/2204) malam WIB.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Jepang, Takefusa Kubo Tebar Ancaman

Indonesia saat ini menempati peringkat tiga klasemen Grup D dengan nilai tiga, kalah selisih gol dari Jepang yang berada di peringkat dua.

Adapun posisi puncak dikuasai Irak yang mengoleksi nilai enam sekaligus memastikan diri lolos ke 16 besar sebagai juara grup.

Sementara itu, Vietnam yang selalu kalah dalam dua laga menghuni posisi juru kunci dan sudah dipastikan tersingkir.

Bagi Jepang, mereka hanya butuh hasil minimal imbang dengan Indonesia untuk mengunci posisi runner-up Grup D.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Jepang: Mitoma Belum Pasti, Samurai Biru Khawatir

Di kubu Indonesia, armada Shin Tae-yong wajib menang atas Jepang jika ingin finis di peringkat dua.

Selain via runner-up, Indonesia juga masih memiliki peluang lolos melalui jalur peringkat tiga terbaik.

Dari klasemen peringkat tiga terbaik, empat tim teratas berhak lolos ke 16 besar.

Dua tim yang sudah mengamankan tiket 16 besar lewat jalur peringkat tiga terbaik adalah Palestina dan Suriah.

Sementara itu, Indonesia kini menempati peringkat empat dalam klasemen peringkat tiga terbaik.

Baca juga: Klasemen Peringkat Tiga Terbaik Piala Asia: Palestina-Suriah Lolos, Indonesia Turun Posisi

Pesaing Indonesia untuk lolos lewat jalur peringkat tiga terbaik tinggal Bahrain (posisi 3, 3 poin) dan Oman (posisi 6, 1 poin).

Namun, Bahrain dan Oman berada di atas angin karena mereka akan menghadapi lawan yang tidak terlalu sulit pada matchday terakhir.

Di lain sisi, Indonesia harus menghadapi sang raja Asia, Jepang.

Oleh sebab itu, Tim Garuda harus memikirkan nasib sendiri dan berupaya memberikan penampilan terbaik saat bersua Samurai Biru.

Berikut jadwal lengkap timnas Indonesia vs Jepang pada laga terakhir Grup D Piala Asia 2023.

Rabu (24/1/2024)

  • 18.30 WIB - Indonesia vs Jepang

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com