Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resmi, Aryo Djojohadikusumo Jadi Ketua Umum Pordasi DKI Jakarta

Kompas.com - 13/01/2024, 20:00 WIB
Ahmad Zilky,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Aryo Djojohadikusumo terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Pordasi DKI Jakarta 2024-2028.

Aryo ditetapkan sebagai ketua melalui hasil dari Musyawarah Provinsi (Musprov) Pordasi DKI Jakarta yang berlangsung di Jakarta International Equistrian Park, Pulomas, Jakarta, pada Jumat (12/1/2024).

“Saya sangat bersyukur bahwa acara Musyawarah Provinsi Pordasi DKI Jakarta 2024 telah berjalan dengan baik,” kata Aryo dalam rilis yang diterima Kompas.com.

“Acara telah berjalan sesuai harapan kita semua dan menampung aspirasi masukkan dari para anggota 25 stable dan juga klub yang terdaftar di Pordasi DKI Jakarta,” lanjut dia.

Aryo terpilih secara aklamasi seusai menjadi satu-satunya calon Ketua Umum Pordasi DKI Jakarta.

Baca juga: Pordasi DKI Jakarta Targetkan Juara Umum PON 2024 Berkuda Pacu

Sejatinya, Jonny Herjawan ikut mendaftar, tetapi tidak lolos verifikasi karena administrasinya tidak lenggkap.

Sebelumnya, Aryo terpilih sebagai Ketuaa Umum Pordasi DKI Jakarta periode 2021-2023.

"Semua aspirasi telah terdengar Proses penjaringan-penjaringan calon telah berjalan,” ungkap Aryo.

“Memang syaratnya banyak sekali, syukur alhamdulillah saya kembali terpilih Ini merupakan kehormatan dan juga tugas bagi saya untuk menjalankan semua program-program yang sudah disampaikan (di Musprov),” tutur dia.

“Semoga saya bisa menuntaskan semua harapan dan tugas yang saya emban ke depan,” jelas Aryo.

Baca juga: Kejuaraan Berkuda Piala Tiga Mahkota Pordasi Sudah Mencapai 90 Persen

Aryo mengatakan bahwa Pordasi DKI Jakarta kini tengah mempersiapkan para atletnya untuk bertanding di gelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 Aceh-Sumatera Utara.

"Target besar di periode kedua memang kalau setahun ke depan adalah persiapan PON Namun tidak hanya di situ apalagi ini adalah amanah untuk empat tahun ke depan," kata Aryo.

Dalam gelaran PON 2024, Pordasi DKI Jakarta memasang target sebagai juara umum berkuda.

Kendati demikian, Aryo juga ingin merealisasikan rencananya di forum Musprov untuk membangun arena pacuan kuda bertaraf internasional.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hasil Thomas Cup 2024: Chico Menang, Indonesia ke Perempat Final

Hasil Thomas Cup 2024: Chico Menang, Indonesia ke Perempat Final

Badminton
Indonesia Vs Uzbekistan, Mental Garuda Menentukan

Indonesia Vs Uzbekistan, Mental Garuda Menentukan

Liga Indonesia
Indonesia vs Uzbekistan, Keberanian Bisa Jadi Modal Garuda Muda ke Final

Indonesia vs Uzbekistan, Keberanian Bisa Jadi Modal Garuda Muda ke Final

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Ungguli Thailand 3-1

Hasil Thomas Cup 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Ungguli Thailand 3-1

Badminton
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan pukul 21.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan pukul 21.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Main 64 Menit, Jonatan Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Thailand

Hasil Thomas Cup 2024: Main 64 Menit, Jonatan Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Thailand

Badminton
Jadwal Champhionship Series Liga 1 2023 Tergantung Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Jadwal Champhionship Series Liga 1 2023 Tergantung Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Kemenpora Ajak Kota di Seluruh Tanah Air Nobar

Indonesia Vs Uzbekistan: Kemenpora Ajak Kota di Seluruh Tanah Air Nobar

Timnas Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Uzbekistan, Pelatih Persib Bilang 50:50

Prediksi Indonesia Vs Uzbekistan, Pelatih Persib Bilang 50:50

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Dikejutkan, Indonesia 1-1 Thailand

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Dikejutkan, Indonesia 1-1 Thailand

Badminton
Inter Milan Rayakan Scudetto, 7 Jam di Bus, Kontroversi Bendera Dumfries

Inter Milan Rayakan Scudetto, 7 Jam di Bus, Kontroversi Bendera Dumfries

Liga Italia
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan, Indonesia 1-0 Thailand

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Kata Erick Thohir Usai Pengusaha Siapkan Bonus Rp 23 Miliar untuk Timnas U23 Indonesia

Kata Erick Thohir Usai Pengusaha Siapkan Bonus Rp 23 Miliar untuk Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Garuda, Jangan Lelah Buat Sejarah!

Indonesia Vs Uzbekistan: Garuda, Jangan Lelah Buat Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Waktunya Garuda Diperhitungkan

Indonesia Vs Uzbekistan: Waktunya Garuda Diperhitungkan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com